Begini cara gunakan Canon Camera Connection App

Begini cara gunakan Canon Camera Connection App

Techno.id - Memotret objek menggunakan kamera DSLR memang lebih pas jika dilengkapi dengan banyak piranti pendukung. Selain untuk memudahkan pengerjaan, Anda juga bisa mendapatkan hasil yang lebih baik. Piranti seperti apa yang dibutuhkan?

Dari sekian banyak piranti yang bisa Anda gunakan, salah satunya adalah Canon Camera Connect App. Ya, aplikasi ini memang disediakan bagi Anda yang memotret menggunakan kamera Canon. Dengan bantuan aplikasi ini, Anda bisa mengerjakan sesi pemotretan dengan lebih baik.

Begini cara gunakan Canon Camera Connection App

Cek dan unduh aplikasinya

Aplikasi ini bisa Anda temukan pada Google Play Store serta App Store. Didesain untuk dijalankan pada platform Android dan iOS, aplikasi ini kompatibel dengan kamera Canon PowerShot, EOS M2, EOS 70D dan EOS 6D.

Lalu, apa yang harus dilakukan setelah aplikasinya terunduh?

Begini cara gunakan Canon Camera Connection App

Aktifkan Wi-Fi

Setelah itu, aktifkan Wi-Fi pada kamera Anda. Setelah kamera berubah menjadi Wi-Fi hotspot, integrasikan dengan ponsel Anda melalui aplikasi yang telah diunduh tadi.

Lalu, bagaimana setelah itu? Apakah semua pengaturan sudah bisa dilakuakn melalui ponsel?

Begini cara gunakan Canon Camera Connection App

Eksplor aplikasinya

Sebelum mulai mengatur, eksplor dulu aplikasinya agar Anda tak mengalami kesulitan saat mulai menggunakannya nanti. Selain itu, eksplorasi aplikasi juga berguna agar Anda bisa menggunakannya dengan baik dan tak terjadi kesalahan yang mengakibatkan pekerjaan menjadi tertunda.

Begini cara gunakan Canon Camera Connection App

Simpan foto di ponsel

Yang perlu diingat adalah, jika Anda memotret menggunakan aplikasi ini, maka foto juga akan tersimpan di 2 device. Satu di memori kamera, satu lagi di ponsel. Ada sebuah tombol jika Anda ingin menyimpan dan me-retouch foto tersebut secara instan melalui aplikasi lain yang ada di ponsel.

Sebelum melakukannya, pastikan memori yang tersedia di ponsel cukup karena foto yang diambil menggunakan kamera DSLR biasanya berukuran besar.

Begini cara gunakan Canon Camera Connection App

Atur dari ponsel

Setelah Anda sudah mulai menguasai interface aplikasi dengan baik, mulailah untuk mengatur semuanya dari ponsel. Pengaturan tersebut memang telah disediakan untuk mempermudah penggunanya dalam bekerja.

Aplikasi ini memang didesain untuk mendelegasikan tombol shutter dan banyak pengaturan lain pada kamera ke ponsel yang Anda gunakan. Anda juag bisa mengatur titik fokus, serta pengaturan lain dengan cepat dan mudah.

Begini cara gunakan Canon Camera Connection App

Sinkronisasikan dengan kamera

Karena aplikasi ini dibekali kemampuan untuk diintegrasikan dengan kamera, maka Anda juga bisa mengubah metadata sebelum menyimpan foto melalui ponsel agar memudahkan Anda dalam bekerja.

(brl/red)