Cara menghapus satu gambar atau video dari Instagram Carousel, tak perlu hapus seluruh postingan

Cara menghapus satu gambar atau video dari Instagram Carousel, tak perlu hapus seluruh postingan

Techno.id - Sebagai salah satu media sosial yang fokus pada konten visual, Instagram memiliki berbagai fitur menarik. Salah satunya, Instagram carousel. Fitur ini memungkinkan kamu mengunggah lebih dari satu foto atau video yang saling berkaitan.

Kamu dapat memuat maksimal 10 gambar atau video, maupun perpaduan keduanya, dalam satu kali upload. Tak heran jika carousel menjadi konten interaktif yang cukup menarik. Sebab, udiens bisa melihat satu per satu foto maupun video dengan cara menggeser slide secara horizontal dari kiri ke kanan.

Namun, ada kalanya kamu ingin mengedit atau menghapus salah satu gambar atau video di dalamnya. Saat kamu mengunggah banyak gambar atau video di Instagram, kamu dapat dengan mudah menghapusnya dari kumpulan tersebut tanpa perlu menghapus seluruh postingan.

Fitur tersebut cukup mudah digunakan. Berikut adalah beberapa langkah sederhana untuk menghapus gambar atau video dari carousel gambar di Instagram di iOS dan Android.

Cara menghapus satu gambar atau video dari Instagram Carousel, tak perlu hapus seluruh postingan foto: freepik/artesiaid

1. Ketuk tiga titik di kanan atas postingan. Ini akan membuka menu yang menampilkan berbagai opsi.

2. Pilih Edit.

3. Sekarang, saat menggesek gambar, kamu akan melihat ikon tempat sampah kecil di kiri atas setiap gambar atau video. Saat menemukan item yang ingin kamu hapus, cukup ketuk ikonnya. Perhatikan bahwa jika postingan kamu memiliki teks yang panjang, kamu harus menggeser ke bawah untuk melihat ikon tempat sampah di sudut kiri atas gambar atau video tersebut.

4. Pilih hapus untuk berhasil menghapus item dari carousel. Instagram akan menampilkan po-pup konfirmasi penghapusan. Kamu dapat menghapus beberapa gambar atau video dari carousel.

5. Setelah menghapus semua item yang tidak diinginkan, ketuk Selesai (atau ikon Tanda Centang jika kamu menggunakan Android) di kanan atas untuk menyimpan perubahan.

Kamu dapat melakukan hal yang sama di versi web Instagram menggunakan petunjuk di atas. Jika ingin mengembalikan gambar atau video Instagram yang terhapus kembali ke carousel, kamu dapat melakukannya.

Kemampuan untuk menghapus item dari carousel sangat berguna, tetapi untuk menghindari keharusan melakukan ini sejak awal, disarankan untuk memanfaatkan beberapa tips untuk membuat foto Instagram terlihat bagus.

Dengan cara ini, kamu tidak perlu menghapus beberapa item nantinya. Sebab, kamu tidak pernah tahu siapa yang mungkin telah mengambil tangkapan layar dari item tersebut.

(brl/red)