Cara mengubah laptop lawas jadi Chromebook, seperti baru lagi
Techno.id - Mungkin banyak dari kalian yang memiliki laptop atau personal computer (PC) yang sudah tidak lagi digunakan. Padahal, laptop atau PC tersebut sebenarnya masih dapat digunakan namun mungkin sudah tidak mumpuni untuk membantu menyelesaikan pekerjaan.
Hal ini mungkin karena spesifikasi laptop atau PC yang sudah kuranglayak untuk menjalankan aplikasi atau bahkan sistem operasi terbaru. Namun, kita masih dapat memberikan kesempatan hidup kedua untuk laptop lawas tersebut.
-
Cara menyulap laptop lama jadi Chromebook, prosesnya tidak sampai satu jam Kamu bisa mendapatkan Chriomebook dengan perangkat keras yang tangguh
-
5 laptop jadul yang bisa diinstal Chrome OS Jangan terburu menyepelekan laptop lama yang mungkin Anda pikir spesifikasinya telah ketinggalan jaman...
-
4 Cara yang dapat kamu lakukan untuk membuat komputer lama tetap berfungsi Kamu tetap bisa menggunakan komputer lama dengan sedikit sentuhan dan pembaruan
Salah satu cara yang umum dilakukan adalah dengan menggunakan sistem operasi yang lebih ringan. Hal tersebut dapat dilakukan dengan downgrade sistem operasi yang sedang digunakan atau menggunakan sistem operasi lain. Salah satu alternatif sistem operasi adalah menggunakan Chrome OS.
(Foto: Techno.id/Yani Andriyansyah)
Chrome OS merupakan sistem operasi yang digunakan di Chromebook. Chromebook saat ini cukup diminati karena jauh lebih murah dari kebanyakan laptop namun tetap dapat memberikan performa yang sangat memadai untuk kebutuhan ringan.
Chromebook dan Chrome OS memang tidak dirancang untuk menjadi sistem operasi yang dapat kita gunakan untuk penggunaan berat seperti edit video atau gaming. Namun, Chrome OS menawarkan sistem operasi yang stabil dan murah untuk kebutuhan sehari-hari, kantor, atau pembelajaran.
Karena itu, tidak ada salahnya untuk memberi nafas baru bagi laptop lawas dengan Chrome OS. Namun sebelum cara itu dilakukan, ada hal yang harus menjadi perhatian. Pastikan semua data sudah di backup karena ChromeOS Flex 2.0 akan menghapus seluruh data termasuk sistem operasi sebelumnya.
Berikut cara mengubah laptop lawas jadi Chromebook. Cara yang dilakukan cukup mudah, kita hanya perlu menginstall ChromeOS Flex 2.0 di laptop lawas tersebut.
Magang : Nabiel Mumtaz
Install Chromebox Utility
(Foto: Techno.id/Yani Andriyansyah)
1. Buka Google Chrome dan pergi ke Chrome Web Store.
2. Install Chromebook Recovery Utility dengan menekan add to chrome.
3. Jika pop up muncul, klik add extension.
4. Chromebook Recovery Utility terdapat pada Chrome Settings > More Tools > Extension
Membuat Bootable Flashdrive
(Foto: Techno.id/Yani Andriyansyah)
1. Siapkan flashdrive kosong dengan ukuran minimal 8GB.
2. Klik Chromebook Recovery Utility dari panel ekstensi. Panel tersebut biasanya terdapat di pojok kanan atas.
3. Klik Get Started.
4. Aplikasi akan meminta identifikasi chromebook. Klik pada Select a Model From a List. Selanjutnya pilih Google Chrome OS Flex and Chrome OS Flex" setelah itu klik continue.
5. Pilih flashdrive yang akan kalian gunakan sebagai bootable flashdrive. Klik continue.
6. Klik Create Now dan tunggu proses instalasi sampai selesai.
Menginstall ChromeOS Flex
(Foto: Screenshoot Chrome)
1. Tancapkan bootable flashdrive ke laptop.
2. Nyalakan laptop dan pilh flashdrive sebagai boot. Cara ini sedikit berbeda di setiap laptop.
3. Klik Get Started
4. Pilih ChromeOS Flex pada menu instalasi, setelah itu tekan next. Kalian juga dapat memilih Try It First untuk mencoba dulu menggunakan ChromeOS Flex tanpa menginstal-nya.
5. Klik Instal ChromeOS Flex untuk memulai proses instalasi.
6. Jika terdapat pop up yang muncul, klik Install. Tunggu proses instalasi hingga selesai.
7. Jika proses sudah selesai, laptop akan reboot dengan sendirinya.
8. Cabut bootable flashdrive.
9. ChromeOS sudah terinstall di laptop kalian. Selanjutnya, kalian bisa mengikuti instruksi untuk set up ChromeOS.
Proses install ChromeOS dapat dikatakan sangat mudah dan sederhana, kalian pun dapat melakukannya sendiri. Dengan menginstall ChromeOS Flex 2.0 di laptop lawas kalian, dan lihat hasilnya. Laptop kalian akan terasa seperti baru lagi.
RECOMMENDED ARTICLE
- Lenovo IdeaPad Flex 3i Chromebook resmi rilis, dibekali layar 12.2 inchi dan ketahanan baterai 12 jam
- Ini daftar chromebook yang akan 'kedatangan' Google Play Store
- Acer Chromebook 14 dengan balutan aluminium tahan lama hingga 14 jam
- Google Play Store for Education akan ditutup
- Sony rilis flash drive dengan dual konektor