Cara mudah download status WhatsApp, nggak perlu chat pemilik story

Cara mudah download status WhatsApp, nggak perlu chat pemilik story

Techno.id - Story WA merupakan salah satu fitur untuk meningkatkan interaksi antar pengguna WhatsApp. Melalui story WA, seseorang bisa mengunggah kegiatan yang sedang dilakukan. Ada berbagai tools dapat dipakai untuk membuat story, seperti upload foto, video, audio, tulisan, bahkan GIF dan avatar bisa dimasukan dalam sebuah status WhatsApp.

Setelah pengguna mengunggah sebuah story WA, semua orang kontaknya dapat melihat apa yang telah diposting. Begitu juga sebaliknya. Pemilik akun WhatsApp bisa melihat story WA yang diunggah oleh kontaknya.

Melalui postingan story WA, pengguna bisa mengkreasikan sebuah foto, video, maupun ajang promo. Nah, biasanya ada beberapa status menarik diunggah oleh kontak dan membuat yang melihat ingin membagikannya. Namun sayangnya, WhatsApp tidak memberikan fitur untuk membagikan maupun meneruskan sebuah story WA.

Jika seseorang tertarik dengan sebuah unggahan dari kontaknya, bisa melakukan chat untuk mengirimkan file mentahannya. Namun tahukah kamu, bahwa ada cara lain untuk mendapatkan status WA tanpa perlu repot chat pemiliknya, lho sob! Penasaran seperti apa langkah-langkahnya? Berikut techno.id sajikan cara mudah download status WhatsApp, yang dihimpun dari berbagai sumber pada Kamis (16/3)

(brl/guf)