Cara mudah hilangkan objek mengganggu di foto pakai AI, ini trik agar hasilnya nggak blur

foto: Techno.id/ Adnan
Techno.id - Teknologi kecerdasan buatan atau lebih dikenal dengan AI kini tengah digandrungi oleh pengguna gadget di seluruh dunia. Hanya dengan mengandalkan AI, seseorang bisa mendapatkan hasil perintah secara cepat dan memuaskan. Bahkan di ranah aktivitas editing grafis, AI sangat membantu membuat tampilan jadi lebih estetik.
Berkat AI, seseorang bisa membuat desain grafis sesuai kemauan tanpa harus berpikir bagaimana cara melakukan penyuntingan. Pasalnya AI sudah bisa membaca perintah pengguna dari tulisan kemudian mengaplikasikannya ke dalam bentuk grafis yang menarik. Selain itu, AI juga dapat mendukung pengeditan foto yang sudah jadi.
- 9 Aplikasi penghapus objek di foto, simpel dan tak merusak background Proses menghilangkan objek menggunakan teknologi cerdas buatan atau artificial intelligence (AI).
- Cara mudah membuat foto jadi bergerak dengan AI, nggak perlu biaya langganan Gambar bisa dibuat bergerak secara mudah
- Cara menggunakan alat penghapus ajaib di Google Photos, objek yang mengganggu langsung lenyap Alat ini bekerja dengan menganalisis piksel di sekitar foto dan kemudian mengisi area di mana objek tersebut dihapus
Seperti diketahui, di dalam sebuah foto seringkali pengguna mendapatkan objek yang mengganggu, entah itu sebuah benda maupun makhluk hidup lainnya. Nah, agar foto tampak lebih clean, biasa dilakukan penyuntingan dengan menghapus objek tersebut. Namun proses pengeditan foto tersebut bisa dilakukan dengan teknik grafis tertentu dan memakan waktu lama.
Namun dengan kehadiran teknologi AI yang sudah bisa diterapkan dalam aktivitas digital seseorang, penghapusan objek mengganggu dalam sebuah foto bisa dilakukan secara efisien.
Penasaran bagaimana caranya? Berikut techno.id pada Kamis (23/3), sajikan cara mudah hilangkan objek mengganggu di foto menggunakan AI. Yuk ikut langkah-langkahnya agar foto memperoleh hasil maksimal.

Cara hilangkan objek mengganggu di foto pakai AI.
foto: Techno.id/ Adnan
1. Silakan buka website Cleanup.pictures melalui aplikasi peramban di perangkat yang digunakan
2. Kemudian masukan foto dengan objek yang ingin dihapus
3. Setelah foto masuk, silakan brush ke arah objek yang ingin dihapus
4. Nantinya secara otomatis AI akan menghapus objek mengganggu yang telah di brush sebelumnya dalam hitungan beberapa detik saja.
5. Pastikan kamu melakukan penghapusan atau brush objek sedikit demi sedikit. Tujuannya agar hasil pengeditan rapi dan tidak blur. Sebab, jika dilakukan secara menyeluruh, biasanya AI tidak bisa melakukan penghapusan objek dengan maksimal
6. Setelah itu klik opsi download untuk mengunduh hasil gambar pengeditan.
Itulah beberapa langkah menggunakan AI untuk menghapus objek foto paling praktis dan gratis. Cara tersebut bisa diterapkan dalam perangkat smartphone maupun laptop. Ingat ya sob, brush sedikit demi sedikit. Selamat mencoba!
RECOMMENDED ARTICLE
- Cara mudah kirim file dari iPhone ke Android tanpa kompres, gratis hasil kualitas HD
- 3 Cara sederhana blokir nomor tidak dikenal di Android dan iPhone, solusi jitu atasi spam call
- Hanya berbekal sabun cuci piring, ini cara mudah merekam video bintang yang hasilnya estetik
- Cara mudah mengubah suara di WhatsApp saat telepon dan voice note, nggak perlu aplikasi tambahan
- Cara mudah menghilangkan watermark di foto, bisa untuk HP dan laptop
HOW TO
-
Cara membuat foto lawas keluarga jadi bergerak dengan AI di 2025, terlihat nyata
-
Cara terbaru pakai dua akun WhatsApp di iPhone, urusan pribadi & kantor tak lagi campur
-
Cara mudah update semua aplikasi sekaligus di Windows, lebih praktis dan singkat tanpa ribet di 2025
-
Cara aktifkan webcam eksternal di laptop Windows 7 hingga 11, lengkap dengan rekomendasi terbaik 2025
-
10 Alasan dan solusi laptop gampang lag dan panas di 2025, baru beli tapi kok lemot?
TECHPEDIA
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
-
10 HP Xiaomi in bakal kebagian AI DeepSeek, bisa kalahkan AI dari Google atau ChatGPT?
LATEST ARTICLE
HOW TO Selengkapnya >
-
Cara membuat foto lawas keluarga jadi bergerak dengan AI di 2025, terlihat nyata
-
Cara terbaru pakai dua akun WhatsApp di iPhone, urusan pribadi & kantor tak lagi campur
-
Cara mudah update semua aplikasi sekaligus di Windows, lebih praktis dan singkat tanpa ribet di 2025
-
Cara aktifkan webcam eksternal di laptop Windows 7 hingga 11, lengkap dengan rekomendasi terbaik 2025