Cara mudah menghapus email menumpuk di Gmail secara cepat, ternyata ada kodenya

Cara mudah menghapus email menumpuk di Gmail secara cepat, ternyata ada kodenya

Cara menghapus email menumpuk secara instan.

Cara mudah menghapus email menumpuk di Gmail secara cepat, ternyata ada kodenya

foto: Techno.id/ Adnan

1. Silakan buka akun Gmail yang dipakai melalui laptop atau PC.
2. Kemudian pilih "Kotak Masuk".
3. Setelah itu, klik ke bilah pencarian dan ketikkan "older_than:tahun email yang ingin dihapus. Sebagai contoh: older_than:2y.
4. Nantinya pengguna akan diberikan daftar e-mail yang menumpuk selama dua tahun terakhir.
5. Klik centang dan pilih opsi "Deleted".
6. Secara otomatis Gmail akan menghapus e-mail yang terpilih sekaligus.

Cara menghapus email menumpuk secara otomatis.

Cara mudah menghapus email menumpuk di Gmail secara cepat, ternyata ada kodenya

foto: Techno.id/ Adnan

1. Silakan buka dan log in ke akun Gmail melalui PC, laptop, atau smartphone.
2. Kemudian klik opsi "Tampilkan opsi penelusuran" yang terletak di bagian sebelah kanan kolom pencarian.
3. Selanjutnya silakan ketik nama pengirim di kolom "Dari". Pada bagian ini pengguna perlu mengetahui nama pengirim e-mail yang tidak diperlukan.
4. Setelah itu, klik opsi "Buat filter".
5. Centang di bagian filter "Hapus", selanjutnya klik "Buat filter" kembali.
6. Secara otomatis e-mail yang dipilih akan terhapus secara otomatis.

Itulah beberapa cara menghapus email yang telah menumpuk dan tidak diperlukan secara cepat dan praktis. Bagaimana sobat techno, cukup mudah bukan? Selamat mencoba!

(brl/guf)