Cara mudah terapkan fitur Polling WhatsApp, ini kegunaannya

Cara mudah terapkan fitur Polling WhatsApp, ini kegunaannya

Techno.id - WhatsApp sebagai platform komunikasi digital tak pernah absen untuk menghadirkan fitur baru. Kali ini secara resmi WhatsApp mendistribusikan fitur Polling untuk pengguna di Indonesia. Fitur ini sudah bisa diakses melalui pembaruan WhatsApp beta Android versi 2.22.23.12.

Meski demikian, fitur polling sudah bisa digunakan untuk sejumlah pengguna. Fitur polling dapat dipakai di grup maupun percakapan secara pribadi.

WhatsApp menghadirkan fitur polling untuk mengajukan pertanyaan dan mendapatkan jawaban secara singkat dalam chat grup maupun pribadi. Lebih lanjut, untuk poling di dalam grup setiap anggota dapat memberikan jajak pendapat. Artinya pembuatan polling tidak sebatas hanya admin grup saja.

Fitur polling dapat menampung hingga 12 pilihan dalam satu poling. Opsi dapat diatur sesuai kebutuhan pengguna. Untuk dapat mengisi polling, pengguna cukup mengetuk pilihan sesuai keinginannya. Bahkan pengguna dapat memilih lebih dari satu opsi polling. Kemudian jajak pendapat akan diperbarui secara otomatis setiap kali ada suara baru, maupun ketika pengguna menarik suaranya.

Fitur polling memang dapat membantu pengguna dalam mendapatkan jawaban secara singkat. Pengguna tak perlu lagi menulis daftar list yang telah dibuat seperti cara yang sudah-sudah. Lantas bagaimana cara membuat polling di WhatsApp? Kali ini techno.id akan memberikan cara mudah terapkan fitur Polling WhatsApp yang dirangkum dari berbagai sumber pada Jumat (18/11).

Cara membuat Polling WhatsApp.

1. Langkah pertama silakan buka aplikasi WhatsApp dan masuk ke ruang chat.
2. Klik opsi Lampirkan dengan ikon penjepit kertas, di bagian pojok kanan bawah.

Cara mudah terapkan fitur Polling WhatsApp, ini kegunaannya

foto: Techno.id/ Adnan

3. Kemudian klik Polling atau Poll.
4. WhatsApp akan menampilkan menu penyuntingan untuk membuat polling.

Cara mudah terapkan fitur Polling WhatsApp, ini kegunaannya

foto: Techno.id/ Adnan

5. Selanjutnya, ketik atau buat pertanyaan yang ingin diajukan di kolom Pertanyaan yang disediakan.
6. Masukkan pilihan atau opsi di kolom Opsi.
7. Bagi pengguna yang ingin mengganti urutan, silakan ketuk dan tahan ikon garis di opsi kemudian geser sesuai kebutuhan.

Cara mudah terapkan fitur Polling WhatsApp, ini kegunaannya

foto: Techno.id/ Adnan

8. Setelah selesai, klik ikon kirim di bagian kanan bawah. Secara otomatis poling yang telah dibuat akan terkirim ke ruang percakapan.

Bagi pengguna yang ingin memberikan jawaban, cukup ketuk opsi yang diinginkan. Kemudian pengguna juga dapat mengganti tanggapan. Cukup klik ulang opsi untuk menghapusnya. Selanjutnya ketuk opsi lain yang berbeda dari pilihan sebelumnya.

Bagi pengirim poling, untuk mendapatkan hasil silakan ketuk opsi Lihat pilihan yang terletak di bawah chat poling. Hasil dari polling dapat dilihat oleh siapa saja yang ada di ruang obrolan tersebut.

Itulah cara membuat fitur polling dalam WhatsApp. Cukup mudah kan sobat techno. Selamat mencoba!

(brl/guf)