Cara sederhana menonaktifkan history percakapan di ChatGPT, bantu jaga kerahasiaan

Cara sederhana menonaktifkan history percakapan di ChatGPT, bantu jaga kerahasiaan

Techno.id - Penggunaan ChatGPT kian hari kian tak terbendung. Kecanggihannya sudah sepatutnya menjadi alasan dibalik itu semua. OpenAI sendiri telah meluncurkan fitur pada ChatGPT yang memudahkan pengguna menghapus history chat.

Sebelumnya, setiap chat baru akan muncul di bar samping sebelah kiri. Bar tersebut menampilkan riwayat instruksi ke ChatGPT. Misal kamu sedang membuka ChatGPT di dalam browser di dalam sebuah ruangan yang terdapat orang lain juga. Tentu kamu tidak ingin meninggalkan perangkat dalam keadaan isi layar terbuka. Akhirnya siapapun bisa melihat isi percakapan.

Mungkin ada beberapapertanyaan konyol yang kamutanyakan ke AI tersebut. Maka, perlu untuk menyembunyikan history chat agar tidak terlihat orang lain. Lalu bagaimana cara melakukannya? dilansir techno.id dari digitaltrends pada Kamis (4/5), berikut cara menonaktifkan history percakapan di ChatGPT.

1. Caranya adalah pertama klik ikon titik tiga di ujung kiri bawah layar

Cara sederhana menonaktifkan history percakapan di ChatGPT, bantu jaga kerahasiaan

foto: Muhammad Ilham Akbar Rukmana

2. Kemudian pilih Settings

Cara sederhana menonaktifkan history percakapan di ChatGPT, bantu jaga kerahasiaan

foto: Muhammad Ilham Akbar Rukmana

3. Lalu pilih Data Controls.

Cara sederhana menonaktifkan history percakapan di ChatGPT, bantu jaga kerahasiaan


foto: Muhammad Ilham Akbar Rukmana

4. Toggle off atau matikan dengan cara menggeser ke kiri Chat History & Training.

Cara sederhana menonaktifkan history percakapan di ChatGPT, bantu jaga kerahasiaan

foto: Muhammad Ilham Akbar Rukmana

Seperti diketahui jika chat yang tidak tersimpan tidak akan 'dipelajari' oleh AI. Chat tersebut akan bertahan selama 30 hingga akhirnya terhapus otomatis. OpenAI juga mengklaim bahwa nantinya mereka akan meninjau kembali semua chat tersebut saat diperlukan untuk memastikan apakah terjadi pelanggaran atau tidak.

Secara umum dapat disimpulkan jika chat yang kamu lakukan tidak sepenuhnya privat. Hal tersebut juga menjadi perhatian sebagai kemungkinan kepemilikan informasi yang sengaja atau tidak sengaja dibocorkan ChatGPT.


(brl/guf)