Google rilis aplikasi AdWords untuk iOS
Techno.id - Dilansir oleh iMore.com (2901/16), Google secara resmi merilis aplikasi untuk Google AdWords yang memungkinkan pengguna untuk memantau kampanye iklan secara mobile.
Dengan adanya aplikasi ini, nantinya pelangga AdWords dapat memeriksa statistik iklan mereka dan mempermudah kampanye iklan itu sendiri. Selain itu, pengguna AdWords juga bisa memperbarui biaya iklan dan tawaran lainnya lewat aplikasi ini.
-
Google siapkan iklan format baru untuk pengguna mobile Dalam waktu dekat, hasil pencarian Google akan miliki tampilan yang berbeda ketika diakses melalui smartphone
-
AdBlock Plus rilis versi mobile software "pembasmi" iklan AdBlock Plus akhirnya merilis versi mobile software "pembasmi" iklan untuk browser
-
11 Fitur yang dimiliki Google ini bisa membantu marketing bisnismu lho Wah, bikin bisnismu siap bersaing, nih.
Tak hanya itu, aplikasi ini juga dapat memberitahukan tagihan iklan secara real-time. Google sebelumnya telah merilis aplikasi AdWords Express untuk iOS, namun sayangnya tidak banyak fitur yang ditawarkan aplikasi tersebut.
Enaknya, aplikasi ini tersedia gratis untuk Anda pasang pada perangkat iOS melalui App Store sekarang. Nah dengan aplikasi ini akan lebih mudah memantau kampanye iklan Anda serta tagihan iklan yang harus Anda bayarkan.