Ikuti tren, aplikasi Waze kini juga dukung 3D Touch
Techno.id - Seiring berjalannya waktu, jumlah aplikasi yang mendukung fitur baru Apple 3D Touch terus bertambah. Kali ini, fitur andalan yang dimiliki iPhone 6s dan iPhone 6s Plus ini diadopsi oleh aplikasi navigasi populer bernama Waze.
Seperti dikutip dari 9to5mac (16/11), ada empat menu yang ditawarkan Waze untuk fitur 3D Touch. Mereka adalah Search Address, Send My Location, Drive to Work, dan Drive Home. Selain itu, Waze juga mengatakan ada sejumlah perbaikan bug.
-
Masih perlukah 3D Touch pada iPhone? Seberapa berguna fitur ini pada handset kesayangan Anda?
-
Segera, Waze untuk Android hadir dengan tampilan dan fitur baru Layanan navigasi ini akan menghadirkan tampilan baru untuk versi Android sesegera mungkin.
-
Akhirnya dukung 3D Touch, ini yang bisa dilakukan Facebook Dukung fitur baru Apple 3D Touch, Facebook sediakan pilihan perbarui status, unggah foto dan video
Secara garis besar, keempat menu ini berfungsi sebagaimana dengan namanya. Seperti fitur Search Address yang berguna untuk mencari alamat, atau fitur Send My Location untuk berbagi lokasi dengan pengguna lain.
Selain itu, juga ada fitur Drive to Work dan Drive Home. Sesuai namanya, kedua fitur ini berfungsi untuk menunjukkan arah perjalanan menuju kantor maupun ke rumah pengguna dari lokasi di mana pengguna saat itu sedang berada.
Penasaran ingin menjajal kemampuan 3D Touch milik Waze? langsung saja unduh gratis aplikasinya di halaman resmi App Store.