Indonesia kedatangan layanan berbagi video singkat ala sosmed

Ilustrasi video streaming service © 2016 GeekWire
Techno.id - Layanan video berbasis internet di Indonesia masih terus memperlihatkan pertumbuhan positif. Wajar bila kemudian penyedia layanan digital video berbasis internet makin banyak yang menggempur pengguna internet tanah air.
Salah satu yang baru memasuki Indonesia ialah Vshow. Layanan berbagi video yang baru dirilis secara resmi di bulan Januari 2016 itu mengklaim jadi perantara bagi mereka yang antusias akan pembuatan video pendek dan berbagi di media sosial.
-
Mobile video akan menjadi kanal media paling penting di Indonesia Sebuah pesan dari CEO Brilio.
-
YouTube Broadcast Box, studio mini untuk pelatihan buat video YouTube Broadcast Box merupakan studio mini yang dilengkapi dengan kamera profesional, props, dan peralatan editing.
-
MeTube layanan video online buatan lokal ini jadi kontroversi, kenapa? Figur-figur dunia perfilman Indonesia mengomentari situs tersebut.
Tren terbaru di media sosial dimana konten yang ada cenderung lebih pendek, terkini, memiliki waktu hidup yang singkat, dan dapat mengambil perhatian dengan cepat serta memberikan kepuasan secara instan. Hal itu dikaui mampu membuat Vshow dapat memenuhi kebutuhan penikmat media sosial di Indonesia masa kini.
Vshow sendiri menyatakan tujuan pokok perusahaannya saat ini ialah berfokus untuk mengembangkan pasar Indonesia. Skala pasar yang besar ditambah dengan fakta bahwa Indonesia penuh dengan pribadi bertalenta yang gemar memamerkan kebolehannya menjadi landasan fokus Vshow tersebut.
Target utama dari Vshow merupakan laki-laki dan perempuan berumur 15-35 yang senang menonton dan membagikan konten video secara online. Vshow berencana menyediakan konten menyenangkan dan unik yang tidak hanya menghibur, tapi juga relevan dengan pasar lokal.
Pendatang baru di industri digital Indonesia ini pun mengakui seluruh konten yang diunggah akan melalui proses pernyaringan yang dilakukan oleh para kurator Vshow dengan mempertimbangkan hukum dan norma yang berlaku di Indonesia.
Beberapa fitur yang membedakan Vshow dengan aplikasi-aplikasi lain sejenis adalah konten yang seluruhnya lokal, built-in video editor, aktifitas in-app, dan kesempatan bagi para pengguna untuk disponsori oleh Vshow.
Hingga saat ini, terdapat lebih dari 500 ribu pengguna yang sudah terdaftar di Vshow. Dengan harapan yang besar, determinasi, serta strategi untuk mengembangkan hubungan kuat dengan pasar dan masyarakat Indonesia.
Vshow bercita-cita dapat mencapai 6 juta pengguna pada akhir tahun 2016. Inilah saatnya masyarakat Indonesia memiliki sarana personal untuk unjuk gigi, dan inilah saatnya bagi mereka untuk menjadi bintang dengan bantuan Vshow.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
Cara login WhatsApp Web tanpa menggunakan HP, simpel dan aman dengan trik ini
-
10 Aplikasi Android penghitung kalori demi diet aman saat Idul Fitri, jangan sampai gagal
-
10 Game Android Seru untuk 4 pemain atau lebih ini dijamin bikin silahturahmi makin asyik
-
10 Gaya selfie seru bersama sahabat saat mudik lebaran, kangen langsung hilang!
-
20 Cara antisipasi agar HP tetap bisa internetan saat perjalanan mudik, bikin hati jadi tenang
TECHPEDIA
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
-
10 HP Xiaomi in bakal kebagian AI DeepSeek, bisa kalahkan AI dari Google atau ChatGPT?
-
Waspada, undangan pernikahan palsu lewat HP ini berisi virus berbahaya
-
Bocoran Smartphone Samsung layar lipat tiga, dari HP kecil jadi tablet layar lebar
LATEST ARTICLE
HOW TO Selengkapnya >
-
Cara login WhatsApp Web tanpa menggunakan HP, simpel dan aman dengan trik ini
-
10 Aplikasi Android penghitung kalori demi diet aman saat Idul Fitri, jangan sampai gagal
-
10 Game Android Seru untuk 4 pemain atau lebih ini dijamin bikin silahturahmi makin asyik
-
10 Gaya selfie seru bersama sahabat saat mudik lebaran, kangen langsung hilang!