Mozilla resmi rilis Firefox versi 44
Techno.id - Firefox versi 44 telah resmi dirilis. Versi terbaru web browser buatan Mozilla itu kabarnya membawa sejumlah fitur baru yang beberapa diantaranya merupakan perbaikan notifikasi dan pengembangan developer tools.
Dalam postingan di situs resminya (26/1/16), pihak Mozilla mengungkap jika kini pengguna bisa menerima pemberitahuan atau push notification bahkan setelah pengguna menutup browser. Fitur ini memungkinkan pengguna menerima semua notifikasi dari situs web apa pun yang, tentunya selama pengguna telah mengizinkan Firefox untuk melakukannya.
-
AdBlock Plus di Firefox 41 konsumsi memori lebih rendah Mozilla klaim jika AdBlock Plus pada Firefox 41 akan mengonsumsi memori yang jauh lebih rendah
-
Segera update! Mozilla temukan celah keamanan di Firefox 38 Di Firefox 38, pengguna tak hanya dapat mencuri data Anda. Melainkan juga dapat mengunggahnya ke server Ukraina
-
Firefox hadirkan fitur Tracking Protection, apa kelebihannya? Fitur Tracking Protection akan memblokir bagian dari halaman web yang biasa melacak dan mengumpulkan informasi pribadi pengguna.
Pihak Mozilla berkilah, fitur ini akan memudahkan pengguna mendapat setiap update informasi. Seperti misalnya, update informasi mengenai cuaca per harinya dan juga update mengenai timeline jejaring sosial.
Selain itu, update versi ini kabarnya juga telah menghapus dukungan terhadap RC4 cipher yang kerap digunakan untuk koneksi HTTPS. Chiper tersebut dinilai sudah terlalu tua dan tak sesuai dengan standar saat ini, sehingga Mozilla pun memutuskan untuk segera menonaktifkan cipher yang dirancang pada tahun 1987.
Setelah chiper ini dinonakfikan, maka setiap pengguna hendak mengakses situs web yang menggunakan metode tersebut untuk terkoneksi akan mendapati halaman peringatan. Bahkan, pihak Mozilla mengungkapkan bahwa pengguna nantinya sudah tidak bisa lagi terhubung dengan situs yang masih menggunakan metode RC4 chiper.
Nah, jika Anda tertarik dengan fitur dan update terbaru yang ditawarkan Firefox 44 maka silakan download saja melalui link berikut ini https://www.mozilla.org/en-US/firefox/44.0/releasenotes/.