Penasaran dengan Final Fantasy XV? Unduh saja versi demo gamesnya
Techno.id - Kemarin (31/3/16) waktu Amerika, games Final Fantasy XV resmi diumumkan kehadirannya. Square Enix selaku pengembang mengumumkan jika games legendaris itu akan resmi dirilis pada tanggal 30 September 2016 mendatang.
Nah, bagi Anda yang sudah tak sabar ingin mencicipi asyiknya bermain games ini maka Anda sudah bisa men-download versi demonya. Cuplikan games bertajuk Platinum Demo itu kabarnya sudah tersedia dan bisa diunduh secara gratis di PlayStation 4 serta Xbox One.
-
Ini trailer terbaru Final Fantasy XV, sudah nonton? Final Fantasy XV akan dirilis secara resmi pada tanggal 30 September 2016.
-
Benarkah Final Fantasy XV akan diluncurkan pada 30 September? Pengembang Square Enix akan menggelar acara di Los Angeles untuk memberitahukan tanggal peluncuran game Final Fantasy XV.
-
Games Final Fantasy 7 kini rilis di iOS Anda kini bisa melepas kerinduan Anda pada Games ini.
Sebagaimana dilansir oleh Mirror (31/3/16), di demo tersebut Anda bakal diajak berperan sebagai tokoh protagonis. Anda bakal berperan menjadi tokoh bernama Noctis saat masih kanak-kanak.
Sementara itu, Square Enix selaku developer menjelaskan jika demo ini sendiri sebenarnya menawarkan cerita selingan. Pengembang asal Negeri Sakura itu mengatakan jika jalan cerita pada demo tidak akan Anda temukan lagi di versi final games ini.
Lebih lanjut, Square Enix mengungkapkan jika demo ini sengaja diluncurkan untuk mengajak para calon pemain mempelajari gameplay dari games. Selain itu, Square Enix berharap melalui demo ini para calon pemain bisa lebih memahami jalan cerita Final Fantasy XV sebelum resmi dirilis pada 30 September mendatang.