Software editing foto di desktop hanya berukuran 5MB, seperti apa?

Software editing foto di desktop hanya berukuran 5MB, seperti apa?

Techno.id - Hingga kini, masih banyak pengguna PC atau laptop yang malas menggunakan software untuk mengedit foto seperti Adobe Photoshop atau Lightroom. Alasan yang dikemukakan cukup sederhana, yaitu kekurangpahaman mereka karena tools-nya dirasa terlalu banyak, serta size software itu sendiri yang cukup besar.

Itulah sebabnya banyak orang yang masih menggunakan photo editor lain dengan ukuran kecil, meski tak memiliki fitur lengkap. Namun kini solusi untuk masalah tersebut telah hadir.

Seperti yang telah diberitakan oleh Digital Photography Review pada hari Jumat (16/10/15) lalu, Polarr telah merilis Photo Editor 3 ke pasaran.

Software untuk mengedit foto via desktop ini bisa dioperasikan menggunakan mouse maupun touchscreen. Dengan interface baru yang lebih menarik namun mudah untuk dioperasikan, pengguna takkan kesulitan untuk mengedit foto menggunakan software ini.

Photo editor 3 dibekali dengan setidaknya 50 macam filter yang bisa Anda gunakan sesuai kebutuhan. Ia juga dilengkapi dengan fitur lain sperti vignetting dan mengurangi noise pada foto. Bahkan software ini juga kompatibel dengan shortcut keyboard seperti yang sering Anda lakukan saat bekerja.

Uniknya, dibanding software lain di kelasnya, Photo Editor takkan memakan banyak space. Software ini hanya berukuran 5MB saja! Bandingkan dengan aplikasi lain yang berukuran ratusan MB.

Jika tertarik, software ini bisa Anda dapatkan di Microsoft Store dan dijual hanya dengan harga Rp 202 ribu saja untuk versi Windows. Sedangkan untuk versi Chrome dan Web, Anda bisa mendapatkannya secara gratis.

(brl/red)