Uber hadirkan fitur baru yang sangat dinanti para pengguna
Techno.id - Layanan transportasi online, Uber dilaporkan baru saja merilis sebuah fitur anyar. Fitur bernama The Trip Tracker tersebut kabarnya akan sangat dibutuhkan oleh pengguna karena dapat melacak lokasi anggota keluarga atau kelompok yang sedang menggunakan layanan Uber.
Seperti dilansir oleh Mashable (18/5/16), fitur ini dihadirkan bersama dengan fitur Family Profiles yang telah diluncurkan beberapa waktu lalu. Melalui fitur tersebut, setiap anggota dalam Family Profiles akan dilacak keberadaannya saat menggunakan jasa layanan Uber.
-
Asyik, perjalanan Anda dengan Uber tak akan membosankan lagi! Uber telah menyediakan fitur Trip Experiences yang akan menjamu para penumpang dengan playlist lagu dan aplikasi lain.
-
5 Aplikasi smartphone ini bantu lacak keberadaan anggota keluarga Aplikasi ini bisa melindungi orang terdekat kita dari hal yang tidak diinginkan
-
10 Aplikasi pelacak lokasi Android, akurat dan mudah dipakai Aplikasi pelacak lokasi ini dapat digunakan untuk berbagai keperluan penting.
Anggota yang sedang menaiki layanan Uber bisa dilacak keberadaannya via peta yang terintegrasi dalam aplikasi. Setiap pembuat akun Family Profiles bakal bisa melacak keberadaan anggota dan bisa mengurangi dampak terjadinya kejahatan, seperti misalnya penculikan.
Fitur ini kabarnya baru akan hadir di wilayah Amerika saja. Namun, dalam beberapa waktu ke depan fitur kemungkinan juga akan dihadirkan ke lebih dari 60 negara lainnya.
RECOMMENDED ARTICLE
- Suntik kompetitor Uber Rp13 triliun, Apple ingin gulingkan Uber?
- Regulasi ribet, Uber dan Lyft sepakat tinggalkan Austin
- Uber takkan ijinkan penumpang ke toilet sebelum berangkat
- Dikasih aturan, GrabCar dan Uber bisa ditindak pihak berwenang
- Uber sedang uji coba layanan pembayaran tunai di Kuala Lumpur