Wow, pembeli Galaxy S6 dan S6 Edge di Belanda sebanyak ini!

10 April 2015 akhirnya datang juga. Ya, inilah hari resmi kelahiran ponsel high-end Samsung, Galaxy S6 dan S6 Edge.

Memang, peluncuran handset ini hanya diadakan serentak di 20 negara. Akan tetapi, animo yang sangat tinggi dari para konsumen setia Samsung bisa disaksikan dengan sangat jelas dari negara-negara terpilih itu saja.

Dari potret yang dipublikasikan oleh SamMobile (10/4/15) ini, terlihat bahwa outlet T-Mobile yang menjual Galaxy S6 dan S6 Edge di kawasan Rotterdam, Belanda, diserbu oleh sekelompok Samsung Fan Boy dalam jumlah besar. Mereka bahkan rela mengantre hingga di luar toko meski matahari sedang terik, hanya demi menjadi user smartphone berteknologi AMOLED display tersebut.

Di dalam toko, ternyata situasi tak berbeda jauh. Para pramuniaga di sana pun harus bekerja keras demi melayani pembeli yang membludak.

Kira-kira, akankah pemandangan serupa terlihat ketika Galaxy S6 dan S6 Edge dirilis di Indonesia pada 13 April 2015 nanti?

Wow, pembeli Galaxy S6 dan S6 Edge di Belanda sebanyak ini!

Antusiasme pembeli Galaxy S6 dan S6 Edge di Belanda

(brl/red)