Oppo Reno9 rilis 24 November, intip bocoran spesifikasinya
Techno.id - Oppo berencana untuk meluncurkan seri Reno terbaru pada 24 November ini. Mereka hampir dipastikan merilis Oppo Reno9 Series akhir bulan ini. Diprediksi Oppo akan langsung mengeluarkan seri Reno9, Reno9 Pro, dan Reno9 Pro Plus.
Meski peluncuran ponsel tersebut masih menunggu beberapa hari lagi, bocoran spesifikasi mengenai ponsel tersebut sudah tersebar di berbagai media. Bahkan sejumlah part penting telah diungkap oleh TENAA.
-
Oppo Reno9 Pro+ resmi meluncur, dibekali chipset Snapdragon 8+ Gen 1 Oppo Reno9 Pro+ memiliki desain body mewah, tipis, dan ringan.
-
Oppo Reno9 Series miliki chipset berbeda, ini spesifikasi lengkapnya Reno9 Series diklaim mampu menunjang aktivitas gaming dan multitasking.
-
Spesifikasi Oppo Reno 10 Series muncul ke permukaan, body ringan chipset kencang Smartphone tersebut bakal menggunakan lensa kamera dengan kemampuan untuk melakukan 2x optical zoom.
Seri Reno9 Pro menjadi varian teratas dari ponsel yang akan dirilis. Lantas bagaimana spek smartphone tersebut? Pada kesempatan ini Jumat (18/11), techno.id akan memberikan bocoran spek Reno9 Pro yang dirangkum dari berbagai sumber.
1. Desain body.
foto: Twitter/@CrusedSetups
Oppo Reno9 Series memiliki desain body yang seirama. Namun seri Reno9 Pro dan Reno9 Pro Plus memiliki kamera lebih besar. Untuk seri Reno9 Pro akan diberikan tiga pilihan warna, yaitu hitam, emas, dan gradien emas. Kemudian di bagian modul kamera terdapat tulisan tega MariSilicon. Lebih lanjut perangkat memiliki ukuran ketebalan 7.99 mm dan berat 192 gram untuk seri Reno9 Pro Plus.
2. Panel display.
foto: Twitter/@CrusedSetups
Dilansir dari laman Gizmochina, Reno9 Series akan dibekali dengan panel tipe AMOLED berukuran 6,7 inchi. Layar tersebut dapat menawarkan resolusi Full HD+ 1080 x 2412 pixel. Kemudian refresh rate dapat mencapai hingga 120 Hz. Layar mampu mencapai warna hingga 10-bit PWM 2160 Hz, dan terdapat teknologi fingerprint in display.
3. Dapur pacu.
foto: Twitter/@CrusedSetups
Seorang tipster telah membocorkan dapur pacu apa saja yang akan dipasang dalam Reno9 Series. Melalui akun Twitter @yabhishekhd, Oppo Reno9 "reguler" akan menggunakan chipset bentukan Qualcomm tipe Snapdragon 778G. Kemudian untuk seri Reno9 Pro menggunakan chipset bentukan MediaTek tipe Dimensity 8100. Sedangkan untuk seri Reno9 Pro Plus memakai Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1. Adapun untuk sistem operasi menggunakan basis Android 13 interface ColorOS 13.
4. Kamera.
foto: gsmarena.com
Kemudian di sektor kamera, Oppo akan memasang kamera utama dengan lensa resolusi 50 MP tipe sensor Sony IMX890. Kemduian terdapat lensa kamera 8 MP dan 2 MP yang disandingkan. Tentu berkat teknologi Mari Silicon, hasil jepretan dari perangkat tersebut tak perlu diragukan lagi. Kemudian beralih ke kamera selfie, besar kemungkinan terdapat lensa 32 MP.
5. Baterai.
foto: gsmarena.com
Beberapa media menyebutkan bahwa ponsel ini akan dibekali dengan baterai 5.000 mAh. Namun tipster @yabhishekhd memberikan bocoran bahwa seri Reno9 Pro Plus hanya membawa baterai 4.700 mAh saja. Kemudian Oppo juga membekali perangkat dengan fast charging hingga 80 Watt.
RECOMMENDED ARTICLE
- Smartphone Oppo A1 Pro resmi rilis, intip spesifikasi lengkap & harga
- Vivo Y01A resmi rilis, ponsel entry-level dengan baterai 5000 mAh
- Apple Watch Ultra, Series 8 dan Watch SE masuk Indonesia, ini bedanya
- Intip bocoran spesifikasi Realme 10 Pro+, rilis 17 November 2022
- Oppo A17k hadir di Tanah Air, dibanderol Rp 1,8 juta