Samsung luncurkan Odyssey OLED G9, monitor gaming dengan resolusi dual quad high definition

Samsung luncurkan Odyssey OLED G9, monitor gaming dengan resolusi dual quad high definition

Techno.id - Samsung resmi menghadirkan monitor gaming Odyssey OLED G9 (G93SC) yang telah disempurnakan ke Indonesia. Perangkat ini merupakan DQHD OLED monitor pertama dengan kecepatan response time 0.03ms (gray-to-gray/GtG) sehingga dapat memberikan pengalaman bermain game yang lebih nyata dan kompetitif.

Monitor gaming berukuran 49 inci dengan kelengkungan 1800R ini merupakan monitor OLED pertama yang menawarkan resolusi Dual Quad High Definition dengan rasio 32:9. Rasio layar yang besar dan lebar ini memungkinkan pengguna menikmati pemandangan super-ultrawide yang setara dengan dua layar QHD 27 inci berdampingan.

Samsung luncurkan Odyssey OLED G9, monitor gaming dengan resolusi dual quad high definition foto: samsung

Display HDR True Black 400 dan algoritma pembelajaran mendalam, secara cerdas akan menganalisa gambar dan otomatis melakukan peningkatan untuk menyesuaikan tingkat kecerahan sambil memperkuat kontras. Hal ini memungkinkan monitor memulihkan tiap detail dan menghadirkan gambar paling cemerlang, piksel demi piksel-nya.

Perangkat ini menampilkan desain ramping yang ditempatkan dalam bingkai metal yang tipis. Di bagian belakang monitor terdapat CoreSync dan Core Lighting+ yang menggunakan teknologi pencahayaan canggih untuk mencocokkan warna di layar, menjadikan konten lebih imersif dan menghidupkan pengalaman bermain game. Built-in Speakers melengkapi konten di layar dengan suara yang jernih.

Samsung luncurkan Odyssey OLED G9, monitor gaming dengan resolusi dual quad high definition foto: samsung

Perangkat ini memiliki pilihan konektivitas serbaguna, termasuk HDMI 2.1 dan Micro HDMI 2.1, Display Port 1.4 dan Auto Source Switch+. Sementara Height Adjustable Stand (HAS) memungkinkan pengguna menemukan posisi bermain game dan menonton yang sempurna.

Selain Odyssey OLED G9, Samsung juga meluncurkan monitor gaming Odyssey Neo G9, monitor Dual UHD pertama di dunia dengan layar super lebar 57 inci dan kelengkungan 1000R. Monitor ini memiliki refresh rate 240Hz, waktu respons 1 ms, dan FreeSync Premium Pro.

Samsung luncurkan Odyssey OLED G9, monitor gaming dengan resolusi dual quad high definition foto: samsung

Samsung Odyssey OLED G9 dibanderol mulai dari harga Rp 24.999.000 (G93SC). Sementara Odyssey Neo G9 dengan harga Rp 34.999.000 (G95NC).

(brl/red)