Ini pembaruan pada iklan aplikasi di Facebook
Techno.id - Untuk Anda yang selalu mengakses Facebook lewat smartphone, pasti pernah melihat iklan aplikasi yang terdapat di beranda Anda. Hal ini memungkinkan Anda untuk langsung menginstal aplikasi yang diiklankan di media sosial milik Mark Zuckerberg tersebut. Sedikit memudahkan memang, namun Facebook kembali memperbarui iklan layanan tersebut dengan menautkannya pada halaman web aplikasi setelah menginstal aplikasi di smartphone Anda.
Seperti yang dilansir oleh The Next Web (08/05/15), Instal Adds memang didesain untuk mendorong pengguna aplikasi untuk berinteraksi dan langsung melakukan pembelian setelah mendownload aplikasi. Facebook sendiri menyebut ini dengan istilah deep linking.
-
Rilis Facebook Dating, aplikasi kencan ini cocok untuk jomlo Fitur yang tersedia memudahkan para single menemukan jodohnya.
-
Uji coba browser baru, Facebook ingin buat betah pengguna In-app browser ini kabarnya bakal membuat pengguna tak perlu repot-repot keluar aplikasi Facebook untuk mengakses sebuah link.
-
Instagram resmi rilis fitur Instagram Ads Akhirnya Instagram mulai seriusi bisnis iklannya.
Website yang ditunjukkan setelah menginstal aplikasi ini akan memberikan Anda info tentang aplikasinya, bahkan menyediakan info sesuai dengan lokasi Anda. Anda bisa menganggap, tautan link ini adalah halaman 'selamat datang' dari aplikasi tersebut. Pembaruan ini diharapkan Facebook bisa membuat pengguna dapat langsung berinteraksi dengan aplikasi tersebut.
Nah, dengan adanya pembaruan ini, mungkin akan memberikan Anda kemudahan. Namun berbeda untuk orang lain yang tidak memiliki kepentingan yang sama, dengan pembaruan ini dinilai dapat memberikan potongan untuk data mobile Anda.
Nah, bagaimana dengan pendapat Anda?