Instagram diam-diam ternyata simpan gambar resolusi tinggi
Techno.id - Seperti diketahui, aplikasi berbagi foto terpopuler Instagram menerapkan standar resolusi 640 x 640 piksel di setiap foto yang diunggah. Namun, Instagram ternyata diam-diam telah mengubah angka tersebut hingga dua kali lipat lebih besar, yakni 1080 x 1080 piksel.
Adapun ide ini disampaikan langsung oleh Mike Krieger selaku co-founder Instagram melalui akun Twitter resminya. Ia juga mengatakan bahwa ide ini telah diaplikasikan di aplikasi Instagram sekitar satu minggu yang lalu, baik untuk platform Android maupun iOS.
-
7 Langkah unggah foto Instagram beresolusi tinggi tanpa pecah-pecah Selain foto bisa dilihat dengan baik, momen-momen terbaik dengan keluarga dan kerabat terasa lebih mantap untuk dibagikan.
-
Ini cara baru nikmati kumpulan foto di Instagram Ikuti saja langkah-langkahnya berikut ini.
-
Kenalkan, ini wajah baru Instagram yang makin kece Hal yang paling mencolok terlihat adalah logo dari Instagram sendiri.
Kendati demikian, pihak Instagram sendiri hingga kini tidak memberikan informasi resmi terkait perubahan ukuran resolusi ini. Namun ketika melihat lebih cermat, perubahan ukuran piksel ini dapat dilihat dari layout yang terdapat di setiap foto instagram telah menghilang.
Foto Instagram dengan resolusi 640 x 640 piksel:
Foto Instagram dengan resolusi 1080 x 1080 piksel:
Sayangnya untuk menemukan foto Instagram dengan resolusi 1080 piksel, pengguna harus mengakses situs melalui halaman web browser pada desktop. Adapun caranya yakni adalah dengan mengakses halaman Page Source situs yang dapat dilakukan dengan cara meng-klik kanan pada halaman kemudian pilih menu "View Page Source".
Selanjutnya, tekan tombol keyboard CTRL + F secara bersamaan dan ketikkan ".jpg" (ekstensi akhiran gambar). Langkah terakhir adalah copy link tersebut dan kemudian paste di tab baru.