Beranjak naik, gadget ber-OS Android Lollipop sudah hampir 10 persen
Techno.id - Sebagai varian paling mutakhir dari sistem operasi Android, Google menjanjikan banyak hal pada Lollipop. Beberapa peningkatan tersebut misalnya user interface (UI) yang makin cantik serta performa yang meningkat. Maka dari itu, tak heran jika smartphone dan tablet yang mengadopsi Android Lollipop pun terus bertambah.
Berdasarkan laporan distribusi perangkat Android pada awal Mei 2015, gadget yang menggunakan OS Lollipop memang belum menjadi mayoritas. Tercatat, persebaran gadget dengan Android versi 5 itu hanya mencapai 9,7 persen di seluruh dunia. Akan tetapi, perolehan ini sudah meningkat dibandingkan Maret lalu yang masih 5,4 persen.
-
18,1 persen pengguna Android telah beralih ke Lollipop Total ini mencakup 15,5 persen penggunaan Android 5.0 Lollipop dan 2,6 persen penggunaan Android 5.1 Lollipop.
-
Google: Pengguna Lollipop dan Marshmallow terus meningkat Rilis data statistik pengguna aktif Android, Google pamerkan angka Lollipop dan Marshmallow alami peningkatan
-
Masa keemasan smartphone Android sudah lewat? Market share smartphone yang mengusung OS garapan Google itu secara global diduga tak akan bertambah beberapa tahun mendatang.
Grafis berikut turut mengungkap OS Android yang paling banyak digunakan sejagat, yakni Kitkat, dengan persentase distribusi sebesar 39,8 persen. Sedangkan pengguna Jelly Bean, sebanyak 39,2 persen, menguntit di posisi kedua.
Grafis gadget yang menggunakan OS Android 2015 developer.android.com
Sebenarnya, statistik ini tidak buruk-buruk amat. Pasalnya, jumlah perangkat seluler yang sudah mendukung OS ini di pasaran masih berkisar di angka seratusan. Program pembaruan OS yang dijanjikan beberapa vendor pun belum usai dan sedang berjalan. Oleh sebab itu, OS yang diluncurkan pertama kali pada Juni 2014 ini masih mempunyai kans besar untuk menjadi OS Android terpopuler sedunia.