Situs pencarian Lokamedia ingin dongkrak potensi bisnis lokal
Techno.id - Lahir sebagai situs pencarian layanan jasa dan produk berbasis lokasi, Lokamedia ternyata memiliki misi penting. Layanan search-engine ini punya misi untuk membantu meningkatkan potensi bisnis lokal yang ada di Indonesia.
Salah satu wujud dukungan konkret yang dilakukan Lokamedia.com ialah mengusung gerakan #DukungBisnisLokal. Gerakan tersebut diharapkan bisa menjadi pendorong pertumbuhan bisnis-bisnis lokal di Indonesia.
-
Bingung cari penyedia jasa dekat rumah? Lokamedia.com saja "Saat ini, Lokamedia telah memiliki 80 ribu bisnis terdaftar dalam database kita."
-
Optimalkan pebisnis lokal, Lokamedia jembatani pengusaha muda Lokamedia berharap pelaku bisnis lokal berkembang melalui acara #LOKAconnect.
-
Platform ini bikin toko online tambah ngetop, jualan makin gampang deh One stop solutions buat retail brand, jadi jualan online tambah mudah dan efisien
Dalam keterangan resminya, Lokamedia.com membuka kesempatan bagi setiap bisnis atau UKM yang tertarik untuk mempromosikan produk dan jasa mereka dengan mendaftarkan langsung. Pendaftaran dapat dilakukan via website maupun dari smartphone Android mereka secara gratis, tanpa dipungut biaya sepeser pun.
Setelah bisnis mereka terdaftar, otomatis produk dan jasa yang mereka tawarkan sudah masuk ke dalam daftar usaha yang dapat diakses dengan mudah oleh public melalui situs Lokamedia.com maupun aplikasi Lokamedia Mobile App di smartphone Android.
"Lokamedia terus berupaya untuk menambah jumlah database tersebut dengan mengadakan kegiatan-kegiatan yang mendukung pengusaha UKM serta menjalin sinergi dengan para stakeholder yang mengupayakan empowerment kepada UKM di Indonesia, ujar William Henley selaku CEO & Founder IndoSterling Group, perusahaan pemilik Lokamedia.
Sejak pertama meluncur pada awal Maret 2015 lalu oleh IndoSterling Group, aplikasi mobile directory Lokamedia tercatat telah mencapai 30 ribu download. Saat ini, aplikasi Lokamedia baru tersedia hanya untuk pengguna perangkat Android di Google Play Store.