Apple Watch 50 persen kuasai penjualan smartwatch dunia
Techno.id - Siapa bilang Apple Watch tidak sukses? Buktinya, laporan baru menyebutkan jika Apple Watch pada tahun 2015 sangat mendominasi penjualan smartwatch dunia, seperti yang dilansir oleh Mashable.com (13/01/16).
Laporan Juniper Research mengatakan jika Apple berhasil mengirimkan 51,5 persen Apple Watch di semua pasar di seluruh dunia pada tahun 2015. Survei ini memperkirakan jika ada 17,1 juta smartwatch yang terjual diseluruh dunia, namun Apple Watch menyumbang 8,8 juta unit untuk angka tersebut.
-
Apple Watch kuasai 75 persen pasar smartwatch dunia Apple Watch berhasil menguasai 75,5 persen pasar smartwatch global.
-
Smartwatch apa yang bakal laris manis tahun ini? Menurut prediksi IDC, Apple Watch bakal merajai pasar smartwatch, walau ada kemungkinan penjualannya melambat.
-
Sekarang, pembeli smartwatch bahkan sudah banyak dari Swiss watch "Apple Watch secara impresif menangkap 63 persen pangsa pasar global pada Q4 2015, diikuti Samsung dengan 16 persen."
Dengan adanya laporan tersebut tentu saja Apple Watch saat ini memimpin pasar smartwatch dunia, sedangkan smartwatch Android hanya menyumbangkan 10 persen dari angka tersebut. Namun perlu dicatat, laporan ini tidak menghitung jumlah produk olahraga seperti Fitbit, pasalnya Juniper Research mendefinisikan smartwatch sebagai perangkat di pergelangan tangan dengan fungsi jam tangan konvensional yang memiliki fungsi tambahan.
Saat ini, dikatakan jika smartwatch menjadi produk menarik dalam kategori baru sehingga menjadi pasar yang empuk untuk perusahaan teknologi bersaing pada industri ini.