Kereta Api Cepat Bandung-Jakarta tak butuh masinis!

Ilustrasi kereta api cepat © 2015 Ecelop/ Shutterstock.com
Techno.id - Seperti yang ramai diberitakan sebelumnya, proyek Kereta Api Cepat Bandung-Jakarta akan mulai direalisasikan pada tahun depan. Menurut Direktur Utama Kereta Api Cepat Indonesia-China, Hanggoro, ternyata transportasi massal itu mengusung teknologi driverless alias tanpa masinis.
"Termasuk driverless, tapi secara psikologi masih ada driver yang bertugas buka tutup pintu, mengawasi penumpang, memantau situasi di jalur ada apa," papar Hanggoro pada Antara (26/11/15).
-
Piezoelektrik, alat otomatis untuk kurangi angka kecelakaan kereta api Alat otomatis buatan mahasiswa ITS ini bisa jadi alternatif untuk kurangi angka kecelakaan kereta api.
-
Ridwan Kamil akan bangun 4 jalur kereta, menuju Jawa Barat mirip Eropa Transportasi massal ke depan semakin menjadi kebutuhan pokok masyarakat.
-
Kamu pecinta kereta api? Kenali lebih jauh kereta, lokomotif, & rail PT KAI sejauh ini sudah mengepulkan cerobong asapnya sejak 1864 dan masih berjalan sampai sekarang.
Selayaknya mobil tanpa awak yang sering muncul belakangan, teknologi ini bertujuan untuk menekan potensi kecelakaan yang diakibatkan oleh human error. Penerapannya, menurut Hanggoro, bakal dimulai dengan memasang ATP (Automatic Train Protection), sebuah teknologi train control yang dapat mengendalikan kereta api secara otomatis apabila terjadi kelalaian oleh masinis sehingga kereta api tidak akan melanggar sinyal.
Namun, pihaknya mengaku masih memiliki banyak pekerjaan rumah, terutama dari sektor sumber daya manusia. "Yang pasti kita terus berupaya memperbaiki membangun SDM dengan cara kita sekolahkan lagi atau magang di luar negeri," imbuhnya.
Ground breaking proyek pembangunan Kereta Api Cepat Bandung-Jakarta ini dijadwalkan pada April 2016. Sejauh ini, proyek ini masih berkutat dengan perizinan oleh pihak-pihak terkait, seperti Pemprov Jawa Barat, DKI Jakarta, serta Kementrian Perhubungan. Akan tetapi, Hanggoro optimistis proyek ini akan dimulai tepat waktu dan bermanfaat karena telah mendapat dukungan dari Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
Cara login WhatsApp Web tanpa menggunakan HP, simpel dan aman dengan trik ini
-
10 Aplikasi Android penghitung kalori demi diet aman saat Idul Fitri, jangan sampai gagal
-
10 Game Android Seru untuk 4 pemain atau lebih ini dijamin bikin silahturahmi makin asyik
-
10 Gaya selfie seru bersama sahabat saat mudik lebaran, kangen langsung hilang!
-
20 Cara antisipasi agar HP tetap bisa internetan saat perjalanan mudik, bikin hati jadi tenang
TECHPEDIA
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
-
10 HP Xiaomi in bakal kebagian AI DeepSeek, bisa kalahkan AI dari Google atau ChatGPT?
-
Waspada, undangan pernikahan palsu lewat HP ini berisi virus berbahaya
-
Bocoran Smartphone Samsung layar lipat tiga, dari HP kecil jadi tablet layar lebar
LATEST ARTICLE
TECHPEDIA Selengkapnya >
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
-
10 HP Xiaomi in bakal kebagian AI DeepSeek, bisa kalahkan AI dari Google atau ChatGPT?
-
Waspada, undangan pernikahan palsu lewat HP ini berisi virus berbahaya