NSA khawatir kejahatan cyber di masa depan akan semakin parah

Ilustrasi cyber crime © 2015 techno.id
Techno.id - Dewasa ini, kejahatan cyber tengah menjadi sorotan oleh banyak pihak. Sebut saja seperti wacana pemerintah Indonesia untuk membentuk lembaga Badan Cyber Nasional atau situs perselingkuhan Ashley Madison yang baru saja diretas.
Pertanyaannya, apa yang akan terjadi dengan kejahatan cyber di masa depan? Apakah akan menjadi semakin berkurang atau justru sebaliknya? Setidaknya hal inilah yang saat ini tengah diprediksi oleh Badan Keamanan Nasional Amerika Serikat (NSA).
-
5 Teknologi baru ini ancam keamanan pengguna internet Salah satunya dimanfaatkan untuk hoax.
-
Cisco luncurkan paket baru ASA With FirePOWER Services Cisco hadirkan paket ASA with FirePOWER Services baru ke dalam empat varian berbeda dengan harga terjangkau
-
Hendak bangun BCN, pemerintah didukung banyak pihak Rencana pembentukan BCN oleh pemerintah didukung oleh banyak pihak.
Ironisnya, lembaga yang dilengkapi dengan segudang peralatan canggih itu justru mengkhawatirkan jika kejahatan cyber di masa depan akan semakin parah. Pasalnya, teknologi akan terus berkembang dan akan berbahaya jika jatuh ke tangan yang salah.
Seperti dikutip dari BGR (25/08), seorang ahli NSA mengatakan, komputer masa depan (Quantum) akan tersedia dalam kurun waktu 50 tahun ke depan. Ia pun meyakini jika quantum nantinya akan mampu menembus sistem enkripsi tercanggih saat ini.
"Komputer quantum akan mampu memecahkan masalah enkripsi matematika seperti integer factorization, discrete logarithm mod primes dan elliptic curve discrete logs," ungkap seorang ahli NSA kepada International Business Times.
Menurutnya, komputer quantum kemungkinan tidak akan tersedia untuk pengguna biasa. Namun, ia meyakini jika badan intelijen negara lain akan mampu menerobos pertahanan AS yang terhubung dengan internet melalui komputer quantum.
Guna menghadapi kemungkinan tersebut, NSA saat ini tengah berusaha untuk menjalin kerja sama dengan para perusahaan investor dan instansi pemerintah untuk menciptakan komputer quantum dengan sistem enkripsi tercanggih yang pernah dibuat.
"Perlu dicatat bahwa kami tidak bermaksud meminta para vendor (komputer) untuk berhenti memproduksi algoritma Suite B (RSA 3072-bit, AES 256-bit, Elliptic Curve P-384) atau berhenti menggunakan algoritma tersebut," ujar NSA.
"Sebaliknya, kami ingin memberikan lebih banyak fleksibilitas bagi para vendor dan pelanggan kami saat ini sebagaimana kami mempersiapkan perangkat quantum yang aman di masa depan," imbuhnya.
RECOMMENDED ARTICLE
- China-Indonesia Mobile Game Conference jembatani industri mobile game
- Tidak bisa di akses, website Revolusi Mental diakui diretas
- TNI siap koordinasi terkaitan Badan Cyber Nasional
- DPR belum diajak bicara perihal Badan Cyber Nasional
- Gawat, dolar melambung bikin Lenovo berencana naikkan harga produk
HOW TO
-
Cara login WhatsApp Web tanpa menggunakan HP, simpel dan aman dengan trik ini
-
10 Aplikasi Android penghitung kalori demi diet aman saat Idul Fitri, jangan sampai gagal
-
10 Game Android Seru untuk 4 pemain atau lebih ini dijamin bikin silahturahmi makin asyik
-
10 Gaya selfie seru bersama sahabat saat mudik lebaran, kangen langsung hilang!
-
20 Cara antisipasi agar HP tetap bisa internetan saat perjalanan mudik, bikin hati jadi tenang
TECHPEDIA
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
-
10 HP Xiaomi in bakal kebagian AI DeepSeek, bisa kalahkan AI dari Google atau ChatGPT?
-
Waspada, undangan pernikahan palsu lewat HP ini berisi virus berbahaya
-
Bocoran Smartphone Samsung layar lipat tiga, dari HP kecil jadi tablet layar lebar
LATEST ARTICLE
TECHPEDIA Selengkapnya >
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
-
10 HP Xiaomi in bakal kebagian AI DeepSeek, bisa kalahkan AI dari Google atau ChatGPT?
-
Waspada, undangan pernikahan palsu lewat HP ini berisi virus berbahaya