Samsung akan kurangi penjualan smartphonenya tahun 2016
Techno.id - Tahun ini Samsung memang mendominasi pasar smartphone secara global, bahkan mengalahkan Apple dan Huawei yang mengekor di belakangnya. Namun, dilansir oleh Korea Times (23/12/15), Samsung dikatakan akan memotong 12 persen penjualan smartphonenya tahun depan.
Laporan tersebut mengatakan jika Samsung akan memproduksi smartphone antara 420 juta dan 430 juta untuk tahun 2016. Selain itu, pihak Samsung juga akan fokus pada ponsel mid-range untuk negara berkembang. Hal ini diduga usaha Samsung untuk menekan persaingan smartphone menengahnya dengan Xiaomi.
-
Ini daftar merek smartphone terpopuler di awal 2016 Samsung masih menjadi jawara. Sisanya? Hampir tak jauh beda dengan tahun lalu.
-
Sulitkah mengusir Samsung dari bisnis smartphone di Asia Tenggara? Bisa dibilang cukup sulit. Sebab strategi diversifikasi produk mereka masih berhasil dan dapat bersaing dengan 'HP Cina' yang lebih murah.
-
Apple, Huawei, dan Xiaomi terus curi pasar smartphone Samsung Pangsa pasar perusahaan asal Korea Selatan itu sudah menurun dari tahun lalu.
Walaupun fokus mereka untuk ponsel yang lebih murah, hal ini tidak menghalangi perusahaan asal Korea Selatan tersebut untuk merilis ponsel andalannya yakni Galaxy S7 awal tahun 2016. Pasalnya prospek penjualan Samsung Galaxy S7 akan tetap tinggi dan akan membantu Samsung mempertahankan pangsa pasar 2016.
Pemotongan penjualan smartphone sebanyak 12 persen ini adalah dampak dari jenuhnya pasar ponsel dunia karena pengguna saat ini tidak terlalu sering mengganti ponsel mereka dengan produk yang baru.