Siapa perempuan cantik yang tampil di laman utama Google hari ini?

Siapa perempuan cantik yang tampil di laman utama Google hari ini?

Techno.id - Jika Anda amati, hari ini (16/3/16) laman utama pencarian Google dihiasi dengan doodle perempuan cantik yang nampak sedang mengamati bintang dari sebuah teropong. Anda mungkin bertanya-tanya siapakah perempuan cantik itu dan seberapa spesialkah dia hingga hari ini Google mau repot-repot membuat doodle untuknya?

Nah, dari hasil penelusuran Techno.id ternyata perempuan yang dijadikan doodle hari ini adalah Caroline Herschel seorang astronom asal Jerman yang berhasil menemukan sejumlah rasi bintang dan beberapa komet yang Anda kenal saat ini. Diketahui ada ratusan rasi bintang dan delapan komet yang ditemukan oleh Herschel.

Beberapa komet yang ia temukan pun dinamai sesuai dengan namanya. Salah satu komet yang ditemukan dan dinamai sesuai dengan namanya adalah komet Herschel-Rogollet atau komet 35P. Komet tersebut secara khusus ditemukan oleh Herschel pada 21 Desember 1788 dan diketahui mengorbit setiap 155 tahun sekali.

Berkat jasa dan kemampuannya yang luar biasa di bidang astronomi tersebut, dahulu kerajaan Inggris sempat memberikan penghargaan kepada Herschel dengan diakuinya dia sebagai astronom wanita pertama dari kerajaan yang saat ini dipimpin oleh Ratu Elizabeth tersebut. Tak hanya diakui sebagai astronom wanita pertama oleh kerajaan Inggris, Herschel juga mendapat penghargaan tertinggi Medali Emas dari Royal Astronomical Society dan hasil penelitiannya dipublikasikan di Catalogue of Star.

Doodle animasi yang dibuat hari ini merupakan bentuk penghargaan terbesar Google kepada wanita yang ternyata hari ini juga sedang merayakan ulang tahun ke 266. Sekadar informasi, doodle ini dibuat khusus oleh doodler Juliana Chen.

Siapa perempuan cantik yang tampil di laman utama Google hari ini?

(brl/red)