7 Cara mudah cek IMEI iPhone, bisa langsung tampak mata
Techno.id - Apakah kamu sedang mencari smartphone iPhone second yang masih bagus? Jika iya, tentu kamu perlu memperhatikan berbagai faktor agar tidak salah beli. Salah satu hal yang perlu dilihat adalah nomor IMEI perangkat. Ya, IMEI menjadi acuan untuk pengguna mengetahui bahwa ponsel iPhone itu asli ataukah barang palsu "HDC".
International Mobile Equipment Identity atau lebih dikenal dengan IMEI merupakan nomor identitas ponsel internasional yang terdiri dari 15 hingga 17 digit angka. Hampir seluruh smartphone termasuk iPhone mempunyai IMEI. Nomor IMEI tersebut diberikan oleh penyedia layanan agar dapat mengidentifikasi perangkat secara valid.
-
Cara cek IMEI di smartphone Android dan iPhone bekas, jadi panduan penting sebelum membeli Banyak smartphone dengan IMEI tidak sesuai.
-
Ini fungsi tak terduga kode IMEI pada ponsel dan tips mudah melacaknya IMEI biasanya terdiri dari 14 digit hingga 16 digit.
-
5 Tips membedakan iPhone KW dan ori, jangan sampai salah pilih Pastikan kamu membeli dari toko fisik atau situs web resmi Apple
Setiap perangkat memiliki kode IMEI yang berbeda-beda. Selain untuk melakukan identifikasi, rincian kode unik IMEI juga bisa digunakan untuk memblokir perangkat yang hilang. Bahkan dengan IMEI, pengguna dapat memutus jaringan GSM apabila peredarannya ilegal.
Saat ini memang harga iPhone seri lama tengah turun drastis tatkala iPhone 14 terbaru rilis. Oleh karena itu, beberapa orang memanfaatkan kesempatan untuk membeli piranti iPhone bekas di pasaran. Namun bagi kamu yang berniat untuk membeli iPhone bekas, tentu perlu memperhatikan IMEI perangkat. Lebih lengkapnya, kali ini techno.id pada Kamis (15/9) akan memberikan 7 cara mudah cek IMEI iPhone yang dihimpun dari berbagai sumber.
1. Pada body iPhone.
foto: apple.com
Apple memberikan serial number IMEI pada bagian body atau casing belakang iPhone. Namun itu hanya berlaku pada iPhone seri:
- iPhone 6
- iPhone 6 Plus
- iPhone SE (Generasi ke-1)
- iPhone 5s
- iPhone 5c
- iPhone 5
IMEI yang ada di body langsung tampak mata, dan memudahkan pengguna dalam mengidentifikasi perangkat. Terlebih saat melihat IMEI melalui pengaturan mengalami kendala.
2. Pada slot SIM card.
foto: apple.com
IMEI iPhone juga dapat dilihat pada slot SIM card perangkat. Kombinasi nomor IMEI dapat terlihat pada slot SIM. Pengguna hanya perlu membuka wadah kartu SIM, dan terdapat serial number disana. Letaknya ada di bagian atas tempat SIM card.
3. Menggunakan panggilan ke nomor *#06#.
Ketika perangkat iPhone aktif, pengguna dapat melakukan panggilan ke *#06# untuk melakukan pengecekan IMEI. Silakan ketik kode tersebut pada menu keypad telepon kemudian panggil. Setelah itu akan muncul serial number IMEI perangkat yang dapat dicocokan dengan kardusnya.
4. Melalui pengaturan.
foto: apple.com
Pengguna juga dapat melakukan pengecekan melalui pengaturan perangkat. Cukup melakukan beberapa langkah berikut ini:
- Buka Pengaturan > Umum, lalu ketuk Mengenai.
- Cari nomor serinya pada menu tersebut. Mungkin pengguna perlu menggulir ke bawah untuk menemukan IMEI/MEID dan ICCID.
5. Menggunakan website Kementerian Perindustrian.
Situs Kemenperin dapat digunakan untuk melakukan identifikasi perangkat iPhone secara online. Kamu bisa melakukan beberapa langkah berikut ini:
- Silakan buka laman https://imei.kemenperin.go.id/
- Kemudian masukkan nomor IMEI yang ada di iPhone
- Ketuk Search dan tunggu beberapa saat
- Apabila nomor IMEI iPhone pengguna terdaftar, akan muncul pemberitahuan IMEI terdaftar di database
- Namun sebaliknya, apabila tidak terdaftar, muncul keterangan IMEI tidak terdaftar di database.
6. Menggunakan iTunes.
foto: apple.com
Platform iTunes dapat digunakan oleh pengguna untuk melakukan pengecekan IMEI. Kamu bisa menggunakan perangkat lain seperti MacBook untuk melakukan identifikasi IMEI iPhone. Berikut langkah untuk melakukannya:
- Sambungkan perangkat ke komputer.
- Di Mac dengan mac OS Catalina 10.15 atau versi lebih baru, buka Finder. Di Mac dengan mac OS Mojave atau versi lebih lama, atau di PC, buka iTunes.
- Temukan perangkat Anda. Di Finder, pastikan Anda berada di tab Umum. Di iTunes, klik tab Ringkasan untuk melihat informasinya.
- Untuk iPhone, klik Nomor Telepon di bawah nama perangkat atau model perangkat untuk menemukan IMEI/MEID dan ICCID. Untuk iPad (model seluler), klik Nomor Seri untuk menemukan CDN, IMEI/MEID, dan ICCID.
7. Menggunakan Apple ID.
Apabila beberapa cara tersebut tidak dapat dilakukan, pengguna bisa mengecek melalui laman resmi Apple. Caranya cukup mudah. Silakan ikuti beberapa langkah berikut ini:
- Silakan buka laman https://appleid.apple.com
- Isi email pada Apple ID di perangkat iPhone
- Klik Login > pilih Perangkat/Device
- Nomor IMEI iPhone pun akan terlihat.
Itulah beberapa cara untuk melihat maupun melakukan pengecekan pada IMEI iPHone. Cukup mudah bukan. Selamat mencoba!
RECOMMENDED ARTICLE
- 6 Fitur baru iOS 16 mirip Android, ini daftar iPhone yang kebagian
- 11 Aplikasi lowongan kerja untuk smartphone, bantu para pencari kerja
- 11 Aplikasi password manager di Android dan iPhone, cocok bagi pelupa
- Resmi rilis, ini penampakan iPhone 14, 14 Plus, 14 Pro, & 14 Pro Max
- 9 Aplikasi transfer file Android ke iPhone, mudahkan pengiriman data