Facebook ajak Anda tunjukkan solidaritas untuk tragedi berdarah Paris
Techno.id - Tragedi kemanusiaan lagi-lagi terjadi di Paris. Setelah tragedi berdarah dalam serangan ke majalah Charlie Hebdo, kemarin (14/11/15) ibu kota Prancis itu harus berduka setelah serangan bom dan senjata api merenggut 128 nyawa. Facebook, sebagai media sosial internasional, pun mencoba mengajak penggunanya sedunia untuk menyampaikan simpati atau empatinya atas kejadian ini.
Ya, media sosial buatan Mark Zuckerberg itu telah menyediakan filter bendera Prancis untuk dikustomisasikan dengan Profile Picture Anda. Jika berminat, Anda bisa mengaksesnya lewat opsi 'Cobalah' di post ini, baik via mobile maupun web.
-
Filter bendera Prancis di Facebook tuai kontroversi, kamu pilih mana? Secara otomatis foto profil akan berubah sesuai dengan warna bendera Prancis.
-
Ini dia meme terkait tragedi Paris, ada-ada saja Meme Paris mulai bermunculan, bikin kamu geleng-geleng kepala.
-
Jutaan dukungan mengalir untuk rakyat Paris lewat #PrayForParis #PrayForParis pun dengan cepat menjadi trending topic di sosial media Twitter.
Pada dasarnya, filter foto profil ini sama dengan filter yang ditawarkan Facebook saat pernikahan sejenis baru dilegalkan di Amerika Serikat Juni lalu. Anda juga diberikan opsi durasi pemasangan foto solidaritas ini, mulai dari satu jam atau lebih.
Tentu saja, di samping menyampaikan belasungkawa lewat cara ini, ada beberapa cara lain yang bisa Anda lakukan. Mengirimkan doa pada para korban sah-sah saja, mengirimkan bantuan tenaga atau materi juga boleh. Semoga niat baik Anda apa pun itu bisa bermanfaat.