Fitur Circle to Search Google kini dapat memindai kode QR secara otomatis

Fitur Circle to Search Google kini dapat memindai kode QR secara otomatis

Techno.id - Google baru-baru ini memperkenalkan fitur baru untuk fungsionalitas Circle to Search-nya, pemindaian kode batang dan kode QR otomatis. Pembaruan ini sekarang tersedia di beberapa perangkat Pixel dan Samsung Galaxy. Tetapi memiliki Circle to Scan tidak menjamin pembaruan ini ada di perangkat kamu.

Circle to Search pada dasarnya fitur untuk melihat layar dan memberi informasi tentang apa pun yang kamu lingkari. Sekarang, jika kamu memiliki kode QR di layar, fitur tersebut bisa memindai semuanya dan menampilkan chip dengan URL di dalamnya.

Ini awalnya dipamerkan beberapa bulan yang lalu oleh AssembleBug, tetapi sekarang diluncurkan ke lebih banyak perangkat. Ketika URL terungkap, kamu hanya perlu mengklik URL yang ingin dituju. Ini jauh lebih sederhana daripada mencoba melingkari kode QR, dan menghemat waktu saat kamu perlu menemukan tautan ke beberapa kode.

Fitur ini bisa berjalan di Samsung Galaxy S24+, tetapi tidak berfungsi di Galaxy S21. Jadi fitur tersebut berfungsi pada model smartphone yang lebih baru. Kendati begitu pengguna masih dapat melingkari kode QR untuk menemukan URL yang dituju jika tidak secara otomatis memindai di ponsel. Proses ini jauh lebih lambat karena mereka harus menunggu untuk memuat URL dan kemudian keluar untuk melingkari yang berikutnya.

Untuk mencobanya, tekan lama tombol beranda dan pastikan kode QR terlihat. Belum ada konfirmasi apakah fitur itu akan diluncurkan pada pengguna ponsel yang lebih lama. Mungkin pengguna harus menunggu pada pembaruan yang akan datang.

Google secara aktif berupaya meningkatkan fitur Circle to Search sejak dirilis. Mereka bahkan melangkah lebih jauh dengan mulai memperluas ke tablet dan ponsel lainnya. Mengintegrasikan kode batang otomatis dan pemindaian kode QR adalah peningkatan besar untuk Circle to Search.

(brl/red)