Ford bakal ajak Siri berkendara bersama
Techno.id - Tahun 2016 nanti, jumlah mobil yang mengadaptasi teknologi CarPlay akan semakin banyak. Teknologi tersebut memungkinkan sebuah 'hubungan erat' antara mobil dengan ponsel berbasis iOS. Bicara soal iOS, tak lengkap tanpa hadirnya Siri.
Hal inilah yang kemudian dilakukan oleh Ford. Seperti yang telah diberitakan oleh Mac Rumors pada hari Rabu (02/12/15) lalu, perusahaan otomotif legendaris ini membawa Siri untuk ikut berkendara bersama Anda.
-
Ini mobil pertama Ford yang dibekali dengan CarPlay Jika tak ada halangan, varian terbaru ini bakal rilis pada bulan Mei mendatang.
-
Google gandeng produsen mobil ternama ini untuk bikin self-driving car Rencananya, kerja sama dengan Ford itu bakal diumumkan di ajang Consumer Electronic Show bulan depan.
-
CarPlay juga bisa dipasang pada kendaraan lama Anda Teknologi terbaru dari Apple ini tak hanya kompatibel untuk kendaraan elektrik saja. Bahkan Anda bisa memasangnya untuk kendaraan lama di rumah.
Hadirnya Siri dalam mobil besutan Ford membuat pengemudi tetap bisa berinteraksi dengan iPhone-nya tanpa harus mengalihkan pandangan dari jalan. Ford menamakan fitur pintar ini dengan Eyes Free. Kabar baiknya, fitur ini juga kompatibel untuk mobil keluaran Ford tahun 2011 ke atas.
Pemilik mobil Ford hanya tinggal melengkapi tunggangannya dengan Apple CarPlay, dan mereka pun bisa melakukan software update untuk mengsinkronisasikan pirantinya dengan keluaran terbaru. Bahkan Ford sebenarnya telah mengenalkan Eyes Free sejak 2 bulan yang lalu.
Pengenalan tersebut bersamaan dengan diluncurkannya software versi 3.8 yang juga merupakan SYNC generasi ke-2. Peluncurannya sengaja ditunda oleh Ford dan akan dirilis bersamaan dengan pengaplikasiannya pada mobil-mobil baru Ford yang baru saja diproduksi serta mobil lama yang telah banyak beredar di jalanan.