Hanya melihat foto, Google tahu di mana lokasinya

Hanya melihat foto, Google tahu di mana lokasinya

Techno.id - Suatu foto dapat dikenali lokasinya bila foto tersebut sudah sangat terkenal atau memiliki keterangan yang jelas. Namun, bagaimana jika foto tersebut diambil dari wilayah yang tak dikenal dan tanpa keterangan sedikitpun? Tenang saja, foto yang seperti itu dapat dengan mudah dikenali oleh Google.

Google mempunyai teknologi neural network atau semacam artificial intelligence yang dapat mengenali suatu tempat dengan mudah. Google mengandalkan teknologi tersebut untuk mengenali gambar dan mencari foto. Lantas, bagaimana cara kerja dari teknologi network network?

Teknologi neural network akan mencari tanda visual seperti struktur bangunan, bahasa, dan tanaman. Tak hanya itu, Google juga menyesuaikan temuan tersebut dengan database dari 126 juta foto geotag yang diunggah oleh pengguna. Setelah itu, semuanya dipetakan menjadi satu dalam 26.000 kotak, seperti yang disadur dari Engadget (29/2/2016).

Hanya melihat foto, Google tahu di mana lokasinya

Google juga telah menggandeng PlaNet untuk menguji teknologi ini. Dari hasil uji coba, diketahui bahwa neural network mampu mengetahui gambar jalanan dengan akurasi 3,6 persen. Sementara, untuk wilayah kota, neural network dapat mengenali gambar hingga tingkat akurasi 10,1 persen.

Hasil dari teknologi ini sudah terbilang bagus daripada ditebak secara manual oleh manusia. Manusia mungkin hanya mengandalkan ingatan atau asal menebak gambar tanpa menggunakan pengenalan wilayah secara terperinci.

(brl/red)