Ilmuwan Perancis 'hidupkan' lagi virus dari jaman es, apa tujuannya?
Techno.id - Sejak ribuan tahun yang lalu, virus mematikan sudah banyak beredar. Meski saat itu akal manusia belum bisa memahaminya, namun banyak yang terjangkit penyakit yang disebabkan oleh virus.
Bagaimana jika virus yang telah mati selama 30 ribu tahun hidup kembali? Seperti yang telah diberitakan oleh CNET pada hari Rabu (09/09/15) lalu, para ilmuwan dari Perancis telah berhasil menghidupkan virus yang telah lama mati.
-
Haruskah manusia waspada dengan penemuan virus raksasa ini? Tahun 2013 yang silam telah ditemukan sejumlah virus 'raksasa' di Chile dan Australia. Akankah penemuan ini membahayakan kehidupan manusia?
-
Virus corona ternyata bisa hidup di suhu tinggi, ini penjelasannya Para peneliti sudah terus menerus melakukan eksperimen dengan perbandingan tempat panas dan dingin
-
5 Virus yang pernah gemparkan dunia dalam 15 tahun terakhir Virus-virus ini merupakan virus mematikan yang berasal dari hewan.
Tak sekedar virus biasa, Mollivirus Sibericum ini adalah virus raksasa yang berasal dari jaman es. Disebut raksasa karena bisa dilihat dengan mudah hanya menggunakan mikroskop standar. Lalu untuk apa mereka menghidupkan kembali virus tersebut?
Virus ini ternyata tak bisa menjangkiti manusia maupun hewan. Namun penyebarannya cukup membahayakan jika menjangkiti tanaman seperti yang pernah terjadi ribuan tahun lalu. Nah, hal inilah yang sedang diteliti oleh para ilmuwan tersebut.
Harapannya adalah, mempelajari perilaku yang menyebabkannya bisa hidup dan menyebar kembali seperti pada jaman es dulu. Yang dikhawatirkan adalah, jika penyebaran yang dilakukannya bertahap meski tak langsung berdampak pada hewan atau manusia.
Jean-Michel Claverie, seorang Evolutionary Biologist dari Structural & Genomic Information Laboratory yang terletak di Mediterranean Institute of Microbiology in Marseille, Perancis mengatakan, "Jika kita tak berhati-hati dan menjadikan lokasi virus ini sebuah kawasan industri, maka suatu hari nanti virus ini akan bangun dengan sendirinya tanpa kita sadari," pungkasnya.