Kakatu bantu orangtua pantau anak gunakan gadget
Techno.id - Pesatnya pertumbuhan industri internet membuat siapa pun kini dapat mengakses di mana dan kapan saja, tak terkecuali anak-anak. Melihat fenomena yang ada, startup Kakatu dibesut pada bulan Juni 2015 dengan harapan mampu mengatasi permasalahan orang tua memantau aktivitas anak dalam berselancar di internet maupun menggunakan gadget.
Muhamad Nur Awaludin atau yang biasa disapa Mumu selaku Co-founder dan CEO Kakatu mengungkapkan bahwa Kakatu mampu membatasi waktu saat anak menggunakan gadget sehingga anak akan lebih terorganisir. Selain itu, Kakatu juga bisa memilih aplikasi atau konten yang benar-benar dibutuhkan anak.
-
7 Aplikasi untuk mengawasi buah hati main gadget, orang tua wajib tahu Orang tua dapat menggunakan aplikasi Parenting Control pada gawai anak
-
11 Aplikasi pantau kegiatan anak main gadget, cocok bagi orang tua Orang tua perlu untuk mengawasi kegiatan sang buah hati ketika menggunakan gadget.
-
5 Tips tangkas berinternet untuk anak yang wajib diketahui orang tua Agar anak-anak tidak terpapar berbagai konten negatif dari internet
Lebih lanjut, Mumu menjelaskan, "Kakatu memiliki sekitar 100 aplikasi yang direkomendasikan untuk anak. Aplikasi-aplikasi tersebut sudah direview oleh tim Kakatu dan psikolog".
Nantinya, setelah memilih aplikasi yang diperbolehkan untuk anak, orang tua bisa mengetahui beberapa lama waktu yang dibutuhkan anak ketika bermain sebuah games atau menonton video.
Selain bisa memantau aktivitas anak, Kakatu menyediakan layanan yang mampu menjangkau keberadaan anak hingga jarak yang tidak ditentukan.
Untuk mempermudah penggunaan Kakatu, Mumu menambahkan bahwa layanan ini menyediakan mode anak dan orang tua. Jadi ketika anak menggunakan gadget, maka tampilan yang akan hadir hanya konten khusus anak dan akan kembali ke mode biasa ketika digunakan orang tua.
Hingga saat ini, Mumu mengungkapkan bahwa layanan Kakatu sudah diunduh hampir 100 ribu dengan sekitar pengguna aktif 36 ribu per bulan.
Ke depannya, pihaknya akan menghadirkan Kakatu browser yang otomatis akan memblok anak mengakses situs-situs yang tidak mendidik dan menyediakan aplikasi berbasis iOS untuk melengkapi layanan Android yang telah tersedia.