Kenapa tidak ada tombol Dislike di Facebook Reactions?
Techno.id - Facebook baru saja menambahkan enam emoticon baru ke dalam tombol Like. Sebagaimana diinformasikan sebelumnya, keenam emoticon yang diperkenalkan dengan nama Facebook Reactions ini terdiri dari Love, Haha, Wow, Sad dan Angry.
Di antara keenam emoticon tersebut, Angry ternyata cukup mendapat sorotan. Pasalnya, fungsi dari emoticon ini dianggap sama dengan Dislike. Pertanyaannya, mengapa Facebook masih saja enggan menampilkan langsung tombol Dislike?
-
Facebook resmi luncurkan tombol Like dengan emoticon, sudah coba? Dengan tombol Like baru ini maka Anda bisa mengekspresikan tanggapan pada postingan status dengan bebas.
-
Ini hal yang perlu diperhatikan sebelum gunakan tombol Reaction Tombol Reaction terdiri dari lima emosi, jangan sampai Anda salah menggunakan kelima tombol Reaction untuk menanggapi suatu postingan.
-
Tombol dislike di Facebook nantinya bisa kamu gunakan untuk 10 hal ini Tombol yang nantinya berbentuk jempol ke digunakan untuk mengekspresikan ketidaksukaan terhadap postingan-postingan kontroversial.
Facebook Reactions Product Manager, Sammi Krug, menjelaskan bahwa menampilkan tombol Dislike tidak semudah yang dipikirkan. Terlebih lagi, lanjut Krug, Mark Zuckerberg juga tak menyukai tombol tersebut muncul di situs Facebook.
Hal senada juga diungkapkan Director of Facebook Product Design, Geoff Teehan. Menurutnya, tombol Dislike pada awalnya sudah disiapkan oleh tim pengembang Facebook walau pada akhirnya terkonversi ke Facebook Reactions.
"Ini (membuat tombol Dislike) memang tampak sebagai sebuah pekerjaan yang sederhana. Namun kami perlu menyediakan sesuatu yang lebih jelas agar komunikasi berjalan lancar," ujar Teehan seperti dikutip dari Tech Insider (24/02).
RECOMMENDED ARTICLE
- Ini hal yang perlu diperhatikan sebelum gunakan tombol Reaction
- Punya Oculus Rift, Facebook malah pesan 8.000 unit Samsung Gear VR
- Facebook resmi luncurkan tombol Like dengan emoticon, sudah coba?
- Mark Zuckerberg: Perangkat virtual reality adalah masa depan Facebook
- Orang Indonesia makin butuh internet, ini buktinya