Listrik gratis, satu jam mengayuh hasilkan daya untuk satu rumah

Listrik gratis, satu jam mengayuh hasilkan daya untuk satu rumah

Techno.id - Penyebaran listrik masih belum merata untuk beberapa kawasan di dunia. Oleh karena itu, seorang pria asal India bernama Manoj Bhargava membuat sebuah proyek listrik gratis agar berbagai kota di dunia dapat menikmati kerlap-kerlip lampu di malam hari. Manoj Bhargava sendiri merupakan CEO perusahaan 5-hour Energy yang bergerak di bidang penyedia sumber tenaga listrik.

Proyek listrik gratis ini diharapkan dapat merevolusi listrik untuk miliaran orang di seluruh dunia yang selalu hidup di tengah kegelapan. Namun, saat ini dirinya akan memfokuskan proyek ini pada seluruh kota dan desa-desa di India, seperti yang dilaporkan oleh DigitalTrends (12/10/15).

Agar proyek ini segera terwujud, Bhargava menyiapkan 10.000 sepeda stasioner hybrid. Setiap sepeda terhubung dengan generator turbin yang dilengkapi dengan baterai untuk menyimpan muatan listrik. Jadi, warga India tak perlu mengeluarkan biaya bulanan lagi karena mereka bisa mendapatkan daya listrik hanya dengan cara mengayuh sepeda tersebut.

Hebatnya, pengguna tak perlu terlalu lama mengayuh sepeda untuk menyalakan sebuah lampu. Pasalnya, dengan mengayuh selama satu jam saja, mereka sudah dapat mencukupi kebutuhan listrik pada satu rumah, termasuk lampu dan peralatan dasar.

Sayangnya, sepeda stasioner ini tidak diberikan secara gratis. Penduduk bisa mendapatkannya dengan harga sekitar Rp 1,3 juta. Kendati begitu, setiap penduduk masih bisa iuran untuk mendapatkan satu sepeda dengan beberapa baterai. Sehingga malam-malam mereka tak akan gelap gulita lagi.

(brl/red)