Program KASKUS Cendolin Indonesia raih penghargaan internasional
Techno.id - Baru-baru ini, KASKUS meraih penghargaan internasional PR Awards 2016 dari Majalah Marketing Singapura sebagai Best Digital Communication Strategy di posisi ketiga. Prestasi ini sungguh luar biasa karena PR Awards 2016 diikuti oleh 400 partisipan dari berbagai negara, termasuk Australia, India, Thailand, Malaysia, Vietnam, Singapura, dan Filipina.
KASKUS berhasil menempati posisi ketiga berkat program KASKUS Cendolin Indonesia. Hal ini tentunya turut memperkuat posisi KASKUS sebagai social commerce platform di Indonesia. Namun, semua ini bukan hanya berasal dari usaha KASKUS semata, melainkan juga dukungan komunitas online KASKUS yang tersebar baik di Indonesia maupun negara lain di dunia.
-
CCO Kaskus: Kami perlu effort lebih untuk saingi Facebook dan Google Andrew Darwis, CCO Kaskus bagi cerita pencapaian dan rencana masa depan perusahaan yang didirikannya bersama dengan Ken Dean Lawadinata.
-
Kaskus jadi mitra fitur audience network Facebook versi mobile web Kaskus jadi mitra awal fitur yang hadir untuk mobile web baru-baru ini tersebut.
-
Bertemu para petinggi Silicon Valley, ini kata founder Kaskus Bertemu dengan para pejabat Silicon Valley, founder Kaskus mengaku ingin belajar dari perusahaan-perusahaan digital raksasa
Kami sangat bangga bisa meraih penghargaan International sebagai Best Digital Communication Strategy di PR Awards 2016 ini melalui Program KASKUS Cendolin Indonesia. Penghargaan ini merupakan bukti bahwa eksistensi dari kekuatan komunitas online KASKUS diakui tidak saja oleh warga Indonesia tapi juga International. Terlebih lagi pengguna KASKUS yang memang tersebar tidak saja di Indonesia tetapi juga di berbagai negara lain di dunia, " kata Ronny W. Sugiadha, Chif Marketing Officer KASKUS.
Hal senada juga disampaikan oleh Founder KASKUS, Andrew Darwis. Menurutnya, penghargaan yang diraih oleh KASKUS tidak terlepas dari dukungan komunitas KASKUS di seluruh regional di Indonesia. Dirinya mewakili KASKUS mengucapkan terima kasih atas dukungan komunitas kepada KASKUS. Andrew Darwis juga meyakini bahwa penghargaan ini akan mendorong KASKUS untuk terus memberikan layanan terbaik bagi seluruh Kaskuser.
Lebih lanjut, Majalah Marketing merupakan majalah kredibel dan ternama yang menjadi sumber informasi terkait iklan, marketing, dan intelegensi media yang tersebar di Singapura, Hong Kong, dan Malaysia. Sementara, PR Awards adalah penghargaan dari Majalah Marketing Singapura yang bertujuan untuk memberikan apresiasi terhadap brand di Asia Tenggara.