Samsung Solve for Tomorrow kembali digelar, ajang peningkatan literasi digital dan mencetak talenta AI
Techno.id - Samsung Solve for Tomorrow (SFT) bakal kembali digelar. Ini adalah program pembelajaran dan kompetisi Science, Technology, Engineering and Math (STEM) bagi talenta-talenta muda AI yang ingin mewujudkan imajinasi solusi nyata dan inovatif untuk memecahkan masalah masyarakat.
Tahun 2024, program ini turut dibuka untuk kalangan mahasiswa (D3, D4 dan S1) untuk menjangkau lebih banyak penerima manfaat. Selain juga dibuka untuk siswa Sekolah Menengah Atas dan sederajat (SMA, SMK dan MA).
-
Bikin alat bantu tidur, dua pemuda Indonesia bersaing di NTU Singapura Untuk kelompok dengan anggota mahasiswa asal Indonesia, saat ini tinggal kelompoknya yang masih bertahan.
-
Telkomsel-Samsung kolaborasi dorong pengembang lokal ke kancah dunia Telkomsel kembali menggandeng Samsung maupun SingTel sebagai induk usahanya dalam kompetisi pengembang aplikasi ini.
-
3 Fakta kompetisi yang menantang anak muda unjuk kemampuan digital Program ini mengajak para peserta mengembangkan pengetahuan sesuai perkembangan industri teknologi terkini
Head of Corporate Citizenship Samsung Electronics Indonesia Ennita Pramono mengatakan, setelah sukses pada tahun lalu, Samsung memperluas jangkauan peserta program SFT tahun 2024 untuk para mahasiswa tingkat D3, D4 dan S1 untuk terus memupuk dan mencetak talenta-talenta digital muda Indonesia.
foto: samsung
Tahun 2023, saat pertama kali program ini diluncurkan diikuti 309 tim yang terdiri dari 1.087 peserta dari Sekolah Menengah Atas dan sederajat (SMA, SMK, dan MA). Qalam Malaq merupakan satu-satunya tim perempuan yang menjadi satu dari tiga pemenang SFT 2023 lalu.
Tahun ini, Samsung SFT akan kembali fokus pada tema Education & Learning di mana peserta akan menggunakan STEM untuk menciptakan inovasi, aplikasi teknologi kreatif, serta cara-cara baru yang lebih menarik untuk belajar dan meraih masa depan lebih baik, Environment & Sustainability untuk menghasilkan solusi yang dapat meminimalkan masalah-masalah lingkungan dan perubahan iklim serta dampaknya, serta tema baru Health & Wellness untuk meningkatkan gaya hidup sehat dan sejahtera bagi semua orang.
SFT 2024 akan berlangsung selama kurang lebih lima bulan dalam tiga fase kompetisi, preliminary, semi-final, dan final. Selain keterampilan teknis, para peserta akan mendapatkan pelatihan komprehensif dalam soft skill yang penting seperti kerja sama tim, berpikir kritis, kreatif, kolaborasi dan komunikasi melalui Design Thinking Workshop dan sesi mentoring bersama pakar dari Samsung dan mitra program.
Tahun ini, Samsung SFT menawarkan perpaduan unik antara pembelajaran teori dan aplikasi praktis. Para kontestan akan memiliki kesempatan menerapkan pengetahuan mereka dalam skenario dunia nyata, mendorong mereka untuk berpikir di luar kebiasaan dan mengembangkan solusi yang inovatif untuk berbagai masalah sosial di sekitar mereka. Pendaftaran program ini mulai dapat dilakukan pada Mei 2024, dengan mengunjungi website program Solve for Tomorrow yang segera akan diluncurkan.
RECOMMENDED ARTICLE
- 5 Alat AI untuk pelajar dan mahasiswa, bisa membantu belajar, meringkas konten, dan mengedit makalah
- Fitur baru Google Classroom dan Workspace, membawa teknologi AI ke dalam ruang kelas
- Grup GoTo, TikTok, dan Universitas Gadjah Mada berkolaborasi kembangkan talenta digital
- Galaxy AI Bahasa Indonesia kini sudah hadir di Galaxy S24 Series, begini cara mengaktifkannya
- Berapa lama kamu menatap ponsel cerdas hari ini? Begini cara memeriksa durasi layar di ponsel Android