Tahun depan, seri balapan mobil driverless akan digelar
Techno.id - Tahukah Anda, di tahun 2016 mendatang seri balapan mobil tanpa sopir alias driverless akan digelar? Seri balapan yang dijuluki Roborace ini kabarnya tak hanya menyajikan serunya adegan saling kejar mobil seperti pada ajang Formula One alias F1 namun juga mempertandingkan kecanggihan teknologi mobil-mobil listrik tanpa awak.
Seperti dikutip dari Engadget (28/11/15), Formula E dan perusahaan Kinetik pencetus ide balapan ini mengungkapkan, meski mengusung gaya balapan ala F1 tapi Roborace akan lebih fokus pada penilaian kecanggihan teknologi mobil bukannya kecepatan. Ya, menurut pihak penyelenggara penilaian pemenang pada Roborace bakal difokuskan pada kecanggihan algoritma yang digunakan untuk membuat mobil bisa berjalan mulus pada kecepatan tinggi tanpa melakukan kesalahan sedikit pun.
-
Nissan perkenalkan prototipe mobil tanpa awaknya Tidak mau kalah dengan produsen lainnya, Nissan juga rilis mobil tanpa awaknya.
-
Tuntaskan tes Formula E, Rio Haryanto bertekad kembali ke lintasan Pebalap Indonesia pertama yang menjajal mobil single-seater listrik
-
Era self driving car hampir datang, sudah siapkah pemerintah? Sebagian masyarakat dunia telah menantikan teknologi terbaru dalam dunia otomotif ini. Namun ironisnya, regulasinya belum ada...
Sayangnya, belum ada informasi lebih lanjut dan detail mengenai kompetisi balapan pertama untuk mobil listrik tanpa awak ini. Namun yang jelas balapan nanti kabarnya tak akan kalah seru ketimbang F1, karena rencananya tiap mobil yang mengikuti perlombaan ini bisa melesat pada kecepatan 300km per jam.
Bagaimana, bikin tak sabar menunggu mulainya seri balapan Roborace ini kan?