Telkom gandeng 15 ahli untuk jadi mentor SOBAT UKM

Ilustrasi Logo Telkom © 2015 techno.id
Techno.id - PT Telekomunikasi Indonesia Tbk alias Telkom nampaknya tak main-main mempersiapkan layanan SOBAT UKM Contact Center 1500249. Pasalnya, perusahaan milik negara itu baru-baru ini diketahui telah menggandeng sekitar 15 ahli untuk menjadi mentor dan coach bagi pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) yang memanfaatkan layanan SOBAT UKM.
"Kami menyadari bahwa untuk meningkatkan kompetensi pelaku UKM, sebaiknya dari para pelaku UKM sendiri yang telah sukses dalam menjalankan bisnisnya. Untuk tahap pertama ini, Telkom menggandeng 15 orang ahli dari pelbagai bidang industri. Kesemuanya sudah mumpuni untuk memberikan konsultasi, mentoring dan coaching kepada para pelaku UKM," ujar Muhammad Awaluddin, Direktur Enterprise & Business Service Telkom sebagaimana dilansir oleh Merdeka (13/2/16).
-
Telkom: Tahun 2016 sejuta UKM akan gunakan StarBox Kini, StarBox memberikan tiga solusi berbasis mobile yang terintegrasi meliputi connectivity, conten, dan commerce.
-
Indosat kembali gelar Business Gathering bagi para UKM Sebagai rangkaian roadshow 2015 yang telah dicanangkan, Indosat hari ini kembali gelar gathering business bersama para UKM di Jakarta
-
Dukung UKM, Telkom hadirkan StarBox Dalam mendukung pengembangan UKM Indonesia, Telkom melalui gerakan UKM Goes Digital memperkenalkan lini produk terbarunya StarBox.
Perlu Anda ketahui, SOBAT UKM atau Solusi Bisnis Sahabat Usaha Kecil Menengah merupakan program yang diluncurkan Telkom sejak Januari lalu. Hingga kini program SOBAT UKM telah berhasil memikat banyak pelaku UKM. Terbukti dari trafik Contact Center 1500249 maupun akun @sobat_ukm (Twitter dan FB) yang jumlahnya semakin meningkat.
Layanan SOBAT UKM sendiri menyediakan banyak channel, mulai dari akses ke nomor khusus 1500249, website www.sobat-ukm.com yang menyediakan pelbagai alternatif chat seperti webinar, live chat, dan video call hingga konsultasi offline. Untuk menjamin layanan tersebut, pihak Telkom dikabarkan telah menyediakan Dedicated Agent dan Expert yang akan memberikan setiap solusi UKM terkait kebutuhan ICT maupun solusi bisnis untuk UKM.
Lebih lanjut, Awaluddin menambahkan jika SOBAT UKM juga akan dilengkapi dengan DIgital Interactive terkait tips berbisnis, solusi permasalahan bisnis, maupun tutorial seputar UKM. Melalui web, para pelaku UKM dapat mengakses pelbagai macam artikel seputar bisnis dan UKM.
"Yang mengisi konten selain terkait teknologi informasi dan komunikasi dilakukan langsung oleh para ahli yang ada. Para ahli berasal dari pelbagai sektor industri, mulai fashion, trainer NLP, furniture, agribisnis, kuliner, souvenir boneka dan retailer. Pokoknya lengkap dan mumpuni," tutup Awaluddin.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
Cara login WhatsApp Web tanpa menggunakan HP, simpel dan aman dengan trik ini
-
10 Aplikasi Android penghitung kalori demi diet aman saat Idul Fitri, jangan sampai gagal
-
10 Game Android Seru untuk 4 pemain atau lebih ini dijamin bikin silahturahmi makin asyik
-
10 Gaya selfie seru bersama sahabat saat mudik lebaran, kangen langsung hilang!
-
20 Cara antisipasi agar HP tetap bisa internetan saat perjalanan mudik, bikin hati jadi tenang
TECHPEDIA
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
-
10 HP Xiaomi in bakal kebagian AI DeepSeek, bisa kalahkan AI dari Google atau ChatGPT?
-
Waspada, undangan pernikahan palsu lewat HP ini berisi virus berbahaya
-
Bocoran Smartphone Samsung layar lipat tiga, dari HP kecil jadi tablet layar lebar
LATEST ARTICLE
TECHPEDIA Selengkapnya >
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
-
10 HP Xiaomi in bakal kebagian AI DeepSeek, bisa kalahkan AI dari Google atau ChatGPT?
-
Waspada, undangan pernikahan palsu lewat HP ini berisi virus berbahaya