Tiga kabupaten di Maluku dapat program Desa Broadband dari Kemkominfo
Techno.id - Tiga kabupaten di provinsi Maluku kabarnya mendapat bantuan program pembangunan Desa Broadband dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo). Ibrahim Sangadji, Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi provinsi Maluku mengatakan jika tiga kabupaten yang terpilih adalah kabupaten Kepulauan Aru, kabupaten Maluku Tenggara Barat, dan kabupaten Maluku Barat Daya.
Ibrahim sebagaimana dilansir oleh Antara (8/3/16) mengatakan jika program pembangunan Desa Broadband ini merupakan upaya yang dilakukan pemerintah untuk membangun infrastruktur konektivitas informasi digital melalui fasilitas jaringan internet dengan kecepatan tinggi. Tujuannya, tentu untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat terutama nelayan, petani, dan masyarakat pedalaman.
-
Siapa tertarik ramaikan program Desa Broadband dari Kemkominfo? Kemkominfo mengajak Anda pengembang aplikasi lokal untuk berpartisipasi dan menempatkan aplikasi yang Anda buat ke dalam program Desa Broadband.
-
Beda dengan di kota, warga perbatasan baru bisa nikmati guna internet Mulai membuat KTP dalam hitungan menit sampai mengetahui informasi nilai tukar mata uang, kini semua sudah bisa dilakukan warga Sebatik.
-
Segera, kampung-kampung di Purwakarta akan nikmati jaringan internet Pemerintah Kabupaten Purwakarta akan fasilitasi kampung-kampung untuk menikmati jaringan internet.
Lebih lanjut, Ibrahim menjelaskan jika kehadiran Desa Broadband bisa mengembangkan pengetahuan masyarakat dalam hal kebebasan berekspresi, pendidikan yang berkualitas, serta akses terhadap informasi dan pengetahuan.
"Kehadiran Desa Broadband ini tentunya bisa menstimulasi inovasi-inovasi baru dan menginspirasi generasi muda dalam penguasaan digital melalui penciptaan aplikasi yang berguna; khusus masyarakat yang berada di Desa Broadband itu," jelasnya.
Agar program ini berhasil, Ibrahim berharap supaya pelbagai pihak turut serta mengawasi jalannya program. Mulai dari pemerintah kabupaten atau kota, masyarakat, hingga penjabat setingkat desa pun juga wajib mengawasi supaya program dapat berjalan dengan lancar.