WhatsApp merilis aplikasi Windows versi terbaru, bisa kayak zoom meeting

(Foto: apps.microsoft.com)
Techno.id - WhatsApp merilis aplikasi (client) versi terbaru untuk sistem operasi Windows. WhatsApp memberikan beberapa pembaruan dan juga pembenahan terhadap Client WhatsApp di Windows.
Aplikasi WhatsApp yang terdapat di Windows pada dasarnya merupakan sebuah client. Artinya, aplikasi ini hanya bekerja sebagai “jembatan” yang menghubungkan laptop atau PC dengan akun WhatsApp yang terdapat di smartphone.
- Versi upgrade WhatsApp untuk Windows Phone telah resmi dirilis WhatsApp kabarnya membawa perbaikan dan peningkatan sejumlah fitur.
- WhatsApp sematkan fitur pembaruan untuk Mac, sekarang bisa menampilkan panggilan grup Pengguna dapat menelepon hingga delapan orang untuk panggilan video, dan 32 orang untuk panggilan audio
- Microsoft akan berikan dukungan untuk WhatsApp Web di Micrsoft Edge Tidak lama lagi WhatsApp Web akan bisa digunakan di browser bawaan Windows 10.
Jadi, aplikasi WhatsApp di laptop atau PC tidak dapat memiliki akun sendiri dan pengguna harus menghubungkan akun WhatsApp yang terdapat di smartphone dengan client yang terdapat di Windows.
Dilansir dari about.fb.com, terdapat beberapa pembaruan pada update terbaru aplikasi WhatsApp di Windows. Pada update terbaru ini, WhatsApp diklaim memiliki waktu loading yang lebih cepat dari sebelumnya. Aplikasi WhatsApp versi terbaru pada Windows ini juga memiliki tampilan yang mirip dengan tampilan dengan versi mobile yang terdapat di Smartphone.
Update terbaru WhatsApp ini juga menghadirkan proses penyambungan yang lebih cepatMasih menurut about.fb.com, Meta mengklaim mereka berhasil meningkatkan kecepatan penyambungan dan sinkronisasi antar perangkat. Dilansir dari techcrunch, fitur ini memungkinkan pengguna untuk menggunakan WhatsApp meskipun smartphone dalam keadaan mati.
Fitur panggilan menjadi fitur yang disorot pada pembaruan terbaru ini. Pengguna saat ini dapat melakukan panggilan video dengan delapan orang panggilan telepon sampai dengan 32 orang. Fitur ini sama seperti yang terdapat pada WhatsApp versi Mobile baik di Android maupun iOS. Meta sebagai perusahaan induk WhatsApp juga mengklaim bahwa mereka akan terus menaikkan batasan tersebut.
Update terbaru ini sudah tersedia di Microsoft Store dan dapat diunduh secara gratis. Pembaruan ini tersedia untuk pengguna Windows 10 versi 18362.0 atau lebih tinggi.
Magang : Nabiel Mumtaz Zaydane Firdaus
RECOMMENDED ARTICLE
- Masuk grup WhatsApp tak semudah dulu, ini mekanisme fitur link grup WA terbaru resmi dari Meta
- Cara mudah mengubah suara di WhatsApp saat telepon dan voice note, nggak perlu aplikasi tambahan
- 7 Tips menjalani Ramadan menggunakan WhatsApp, jalin silaturahmi dengan keluarga dan sahabat
- Cara mudah download status WhatsApp, nggak perlu chat pemilik story
- Hanya sekali ketuk, ini cara mudah nonton live TikTok sambil WhatsAppan di iPhone
HOW TO
-
10 Alasan dan solusi laptop gampang lag dan panas di 2025, baru beli tapi kok lemot?
-
Cara mengaktifkan kembali akun Facebook dan WA yang terblokir, ini teknik terbarunya di 2025
-
Cara buat wallpaper bergerak di laptop & komputer terbaru 2025, gampang dan pakai AI lebih cepat
-
11 Aplikasi menjernihkan video blur untuk Android di 2025 yang ringan dan gratis, ini caranya pakai AI
-
Cara gampang ubah file Word ke PDF di laptop yang praktis dan mudah dicoba, terbaru di 2025
TECHPEDIA
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
-
10 HP Xiaomi in bakal kebagian AI DeepSeek, bisa kalahkan AI dari Google atau ChatGPT?
LATEST ARTICLE
TECHPEDIA Selengkapnya >
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?