Belum ikuti aturan, jalur akses Netflix diblokir keluarga besar Telkom

Ilustrasi Netflix © 2015 Netflix
Techno.id - Sebagian masyarakat Indonesia mulai hari ini tak lagi bisa menikmati layanan video streaming Netflix. Mereka ialah para pengguna layanan telekomunikasi yang disediakan oleh seluruh layanan milik PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) di Indonesia.
Keluarga besar Telkom memang telah memutuskan memblokir layanan streaming video asal Amerika Serikat itu mulai tanggal 27 Januari jam 00.00. Keputusan Telkom itu membuat semua pelanggan yang mengakses internet lewat IndiHome, WiFi.id, dan Telkomsel terasing dari Netflix.
-
Netflix diblokir, Kemkominfo langsung temui Telkom Group Kemkominfo: Kami akan rapat dulu dan hasilnya nanti akan disampaikan
-
Mastel nyatakan dukungannya untuk pemblokiran Netflix Ketua Umum Mastel: Langkah pemblokiran pemerintah melalui Telkom Group untuk layanan Netflix sudah tepat
-
Masyarakat Telematika sarankan Netflix diblokir Wah, ada apa ya?
Dian Rachmawan selaku Direktur Consumer Telkom menyebutkan pihaknya memang telah memutuskan memblokir akses ke Netflix karena perusahaan asal Negeri Paman Sam itu tidak mengantongi izin yang berlaku di indonesia.
"Kami blokir Netflix karena tidak memiliki izin atau tidak sesuai aturan di Indonesia, dan banyak memuat konten yang tidak diperbolehkan di negeri ini. Kami ini Badan Usaha Milik Negara (BUMN), harus menjadi contoh dan menegakkan kedaulatan Negara Kedaulatan Republik Indonesia (NKRI) dalam berbisnis," jelas Dian.
Selain soal penjagaan pemenuhan aturan dan pengakuan kedaulatan Indonesia, Telkom menyebutkan model layanan yang disediakan Netflix sama sekali mengacuhkan operator yang menggelar jalur akses ke internet. Padahal, di luar negeri Netflix biasanya menggandeng operator lokal supaya bisa sama-sama mendapat keuntungan.
"Kita maunya kalau berbisnis itu harus mematuhi aturan Indonesia. Di luar negeri mereka (Netflix) lakukan kerjasama dengan beberapa operator, masa di sini tidak? Padahal, jika kerjasama dengan operator lokal banyak manfaat didapatkan kedua belah pihak," imbuh Dian.
Layanan streaming video seperti yang disediakan Netflix boleh dibilang membuat operator telekomunikasi, khususnya yang memberi tarif unlimited nelangsa. Pasalnya, Netflix dan layanan serupa lainnya sangat rakus akses internet. Dalam sejam pengguna Netflix bisa menelan kuota akses hingga 3GB.
Bercermin dari beberapa negara lain, misalnya Singapura, Netflix sudah menggandeng operator lokal SingTel dan Starhub dalam menyediakan layanan. Model bisnis yang sama diterapkan Netflix di Italia dengan menggaet Telecom Italia.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
10 Aplikasi Android penghitung kalori demi diet aman saat Idul Fitri, jangan sampai gagal
-
10 Game Android Seru untuk 4 pemain atau lebih ini dijamin bikin silahturahmi makin asyik
-
10 Gaya selfie seru bersama sahabat saat mudik lebaran, kangen langsung hilang!
-
20 Cara antisipasi agar HP tetap bisa internetan saat perjalanan mudik, bikin hati jadi tenang
-
15 Solusi ampuh atasi signal HP lemah saat mudik ke pedalaman, santai tetap bisa internetan lancar
TECHPEDIA
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
-
10 HP Xiaomi in bakal kebagian AI DeepSeek, bisa kalahkan AI dari Google atau ChatGPT?
-
Waspada, undangan pernikahan palsu lewat HP ini berisi virus berbahaya
-
Bocoran Smartphone Samsung layar lipat tiga, dari HP kecil jadi tablet layar lebar
-
Israel pakai spyware serang WhatsApp, targetkan lebih dari 100 jurnalis dan aktivitis
LATEST ARTICLE
TECHPEDIA Selengkapnya >
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
-
10 HP Xiaomi in bakal kebagian AI DeepSeek, bisa kalahkan AI dari Google atau ChatGPT?
-
Waspada, undangan pernikahan palsu lewat HP ini berisi virus berbahaya
-
Bocoran Smartphone Samsung layar lipat tiga, dari HP kecil jadi tablet layar lebar